DPRD  Pultab Di Duga Tidak Merespon Surat Pengaduan Dari Masyarakat

Minggu, 30 Oktober 2022 - 23:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Akses jalan Desa Todoli dipalang warga

Akses jalan Desa Todoli dipalang warga

DETIKINDONESIA.CO.ID,TALIABU – Aksi pemalangan jalan yang di lakukan oleh masyarakat Desa Todoli, Kecamatan Lede, Kabupaten Pulau Taliabu (Pultab), Provinsi Maluku Utara (Malut), terhadap PT. Bintani Megah Indah (BMI) beberapa waktu lalu hingga saat ini tidak kunjung usai. Aksi ini juga bagian dari aksi protes terhadap kinerja DPRD Pultab, yang diduga cuek dengan persoalan menyangkut kepentingan masyarakat.

Berdasarkan informasi yang dihimpun media ini, sebelum aksi pemalangan jalan tersebut berlangsung Masyarakat Desa Todoli , melalui Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Todoli telah melayangkan surat pengaduan ke DPRD Kabupaten Pulau Taliabu, pada tanggal 10 oktober 2022 lalu, dengan maksud meminta pihak DPRD Taliabu untuk melakukan mediasi antara masyarakat Desa Todoli dan pihak PT.  BMI.

Baca Juga :  Hadirlah Konser Musik dan Lagu Etnik Papua Kamis, 09 Desember di Tanjung Kasuari, Kota Sorong

Mediasi dimaksud yakni untuk menindaklanjuti sosialisasi pertama, yang dilaksanakan pada, 1 Oktober 2022 lalu, terkait penggunaan jalan masyarakat, yang belum ada titik temu hingga saat ini. Olehnya itu masyarakat desa Todoli juga telah bersepakat, untuk tidak mengijinkan pihak PT.BMI menggunakan jalan tersebut, guna perencanaan pengangkutan material tambang PT. BMI, sebab itu adalah akses utama masyarakat untuk berkebun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Semetara Ketua Pemuda Desa Todoli, Rusdin Usman, kepada media ini, Minggu (30/10), menyampaikan bahwa sejak surat pengaduan masyarakat dilayangkan, hingga saat ini pihak DPRD Taliabu khususnya Komisi I belum merespon walaupun surat telah di terima. Hal ini kemudian menimbulkan rasa kecewa oleh masyarakat desa Todoli, telebihnya para pemuda Desa Todoli hingga melakukan tindak pemalangan jalan.

Baca Juga :  Merdeka, Kereta Api Akan Menjadi Transportasi Baru Orang Papua

Lanjut Rusdin selaku ketua pemuda sekaligus  Ketua Karang Taruna Desa Todoli, menegaskan bahwa pihaknya sangat menyesalkan hal itu, menurutnya Masyarakat Desa Todoli yang melakukan pengaduan ke DPRD sangat mengharapkan kedatangan pihak wakil rakyat untuk membantu mencegah konflik di tengah-tengah masyarakat.

Ia juga menyesalkan pengakuan Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Taliabu, disalah satu media online pada beberapa waktu lalu, bahwa benar surat pengaduan dari Masyarakat tersebut sudah di terima namun pihak DPRD Taliabu belum sempat turun ke lokasi, dikarenakan masih ada agenda lainnya yang harus di selesaikan.

Rusdin pun bertanya dengan nada kesal, kepentingan apa sih yang lebih penting dari seorang anggota DPRD, hingga mampu mengalahkan kepentingan masyarakat?. Mengingat hal ini jika terus dibiarkan maka semakin lama semakin memanas, dan akan menimbulkan konflik yang berkepanjangan di tengah-tengah masyarakat itu sendiri,” tegas Rusdin.

Baca Juga :  HOAX... Informasi Terkait Razia Pajak STNK Motor dan Mobil

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Yusri
Editor : Panji
Sumber :

Berita Terkait

Berdalil Efisiensi Anggaran Pembangunan Jalan Pulau Obi Dibatalkan, Pemerintahan Serly-Sarbin Diresahkan 
Gegara Minuman Keras Seorang Pemuda  Desa Silang, Menjadi Korban Penganiyaan
Gubernur Malut Luncurkan KIP Kuliah Daerah, Direspons Positif Pemerintah Pusat
Kapolda Maluku Utara Didorong Tindak Tegas Ahmad Hi. Djaim atas Dugaan Penghinaan dan Provokasi ke Kesultanan Tidore
Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati
Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat
Rayakan Paskah Kristus, GAMKI dan Polres Halsel Bagikan Sembako Kepada Janda dan Anak Yatim di GPM Tomori
Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 12:02 WIB

Menteri UMKM Maman Rancang Dua Langkah Strategis Hadapi Gelombang Produk Impor dari China

Rabu, 23 April 2025 - 11:05 WIB

Menteri UMKM: IPPA Fest Tunjukkan Apresiasi Terhadap Karya Narapidana

Selasa, 22 April 2025 - 16:33 WIB

Hari Kartini, Menteri UMKM dan Menteri PPPA Sepakat Perkuat Peran Perempuan di UMKM

Selasa, 22 April 2025 - 15:42 WIB

MIND ID Siapkan Proyek Investasi Senilai USD 14,3 Miliar untuk Dukung Danantara

Selasa, 22 April 2025 - 12:55 WIB

Menteri UMKM Maman Dorong Usaha Warga Lapas Diakui sebagai UMKM

Senin, 21 April 2025 - 13:58 WIB

Direktur Utama PLN Dorong Pemanfaatan Hidrogen Hijau di Transportasi Laut

Senin, 21 April 2025 - 12:02 WIB

Rektor UMJ Tekankan Halalbihalal sebagai Sarana Penguat Ukhuwah Islamiyah

Senin, 21 April 2025 - 08:33 WIB

Demi Mensuport Bisnis, Perkumpulan Pengusaha Teknologi Lions Anaba Menjalin Acara Halal Bi Halal

Berita Terbaru

KALIMANTAN TIMUR

Aksi Sigap Lanal Balikpapan Padamkan Kebakaran di Bukit Pelajar 1

Rabu, 23 Apr 2025 - 23:34 WIB