DPP PERWIRA Periode 2022 – 2027 Usai Dilantik, Ini Harapan Ketua Umum Assoc Prof. Dr. Elza Syarief, SH, MH

Jumat, 30 September 2022 - 15:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelantikan Dan Pengukuhan Para Pengurus DPP PERWIRA Periode 2022-2027,(Doc:DETIK Indonesia)

Pelantikan Dan Pengukuhan Para Pengurus DPP PERWIRA Periode 2022-2027,(Doc:DETIK Indonesia)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat Perkumpulan Perempuan Wirausaha Indonesia (DPP PERWIRA) Periode 2022-2027 resmi dilantik dan dikukuhkan. Ketua Umum DPP PERWIRA, Assoc Prof. Dr. Hj. Elza Syarief, S. H., M. H. pun menargetkan, produk-produk Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Indonesia dapat go international alias mendunia.

Pelantikan dan Pengukuhan para pengurus DPP PERWIRA Periode 2022-2027 itu sendiri digelar di Istana Ballroom, Hotel Sari Pasific, Jl. M. H. Thamrin, No. 6, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (28/9/2022). Dalam sambutannya, Elza Syarief mengatakan, pihaknya bersyukur karena acara berlangsung lancar.

“Pertama, syukur Alhamdulillah telah berjalan pelantikan dan pengukuhan pengurus DPP PERWIRA Periode 2022-2027 dengan baik. Dan, acaranya cukup bisa membanggakan,” ujarnya.

Kata Elza, PERWIRA akan terus mengupayakan agar ekonomi Indonesia terus membaik. Wanita yang juga pengacara kondang ini pun berkomitmen akan terus membawa PERWIRA lebih maju lagi dan dapat bermanfaat untuk masyarakat Indonesia khususnya di bidang UKM dan UMKM.

“Adapun tantangan kuat kita adalah bagaimana kita bisa melakukan pelatihan-pelatihan untuk ibu-ibu, memfasilitasi, melaksanakan sosialisasi dan pelatihan manajemen serta meningkatkan skill (keahlian) juga men-support ibu-ibu supaya kontinyu mengembangkan dan menciptakan produk-produk UKM UMKM,” tukasnya.

Tentu, sambung Elza, tidak hanya menciptakan dan mengembangkan. “Tetapi, kita juga harus dapat menjualnya. Memang sekarang dipermudah dengan digital marketing. Tetapi, kan, kita berusaha tidak saja di Indoneaia karena produk-produk kita banyak,” urainya

Baca Juga :  Perseteruan Dua TKBM di Taliabu Akhirnya Sepakat Berdamai

Jadi, Elza menerangkan, pihaknya akan melakukan terobosan dan upaya ke luar negeri. “Jadi, kita berupaya, produk-produk UKM UMKM kita bisa dijual ke luar negeri. Karena, produk-produk kita banyak dan sangat menarik, baik mutunya serta cukup baik untuk dijual di dunia internasional,” tegasnya.

PERWIRA sendiri, jelas Elza, menyadari perlu kerja keras ke arah sana. Dan, imbuhnya, PERWIRA memastikan peran dan fungsi utama ekonomi kreatif serta pemberdayaan perempuan akan terus berjalan.

Ke depan, bonus demografi dan peran strategis ekonomi kreatif dapat jadi jawaban betapa pentingnya pemberdayaan sektor UKM UMKM, sebut Elza. Ketua Panitia Pelaksana Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus DPP PERWIRA Periode 2022-2027, Dra. Anak Agung Putri Puspawati, M. M., CTC dalam sambutannya mengatakan, pihaknya mengucapkan terimankasih kepada semua tamu undangan yang hadir atas terlaksananya acara tersebut.

Baca Juga :  Polisi Gelar Razia Operasi keselamatan, Ini 11 Sasaran yang Menjadi Target

Ana yang juga Dewan Pengawas DPP PERWIRA berkata, sudah banyak yang dilakukan untuk anggota. “Saya selaku ketua DPD PERWIRA Bali dan juga dewan pengawas DPP telah melakukan banyak hal. Di antaranya, pelatihan, edukasi pemasaran, bagaimana mencari prospek pasar yang baik, melakukan perluasan networking (jaringan) untuk berjualan. Juga, membuat pelatihan digital markekting yang tidak bisa dianggap remeh,” tukasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Fiqram
Sumber :

Berita Terkait

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset
Rektor UMJ Prof. Dr. Ma’mun Murod Tegaskan Pentingnya Resiliensi Mahasiswa Tangkal Radikalisme
Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’
Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab
Direktur Utama PLN Ungkap Surplus Hidrogen Nasional Capai 125 Ton, Siap Jadi Energi Alternatif
Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:26 WIB

Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab

Rabu, 16 April 2025 - 18:38 WIB

Bupati Halsel Dorong Revitalisasi Taman Budaya yang Terlupakan

Selasa, 15 April 2025 - 09:36 WIB

Wakil Bupati Halsel Sampaikan Prioritas Pembangunan Daerah ke Kepala BPPW

Senin, 14 April 2025 - 15:37 WIB

Wali Kota Tidore Ketuai Rapat Persiapan Menuju MUNAS VII APEKSI 2025

Senin, 14 April 2025 - 14:08 WIB

Sherly Laos Puji Desa Todowongi: Sukses Olah Dana Desa Jadi Tambak Ikan Bandeng

Minggu, 13 April 2025 - 10:14 WIB

Abaikan Perda Nomor 9 Tahun 2006, Caffe Bungalow 2 Bebaskan miras 

Sabtu, 12 April 2025 - 16:28 WIB

Gubernur Sherly: Lulusan Unkhair Harus Siap Hadapi Dinamika Dunia Kerja

Sabtu, 12 April 2025 - 15:46 WIB

Bupati Halteng Soroti Pentingnya Kolaborasi Antar Sektor

Berita Terbaru