Erick Thohir Apresiasi Krakatau Steel Terkait Pengembangan Proyek Krakatau Urban Valley

Jumat, 8 September 2023 - 13:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengapresiasi langkah PT Krakatau Steel (Persero) Tbk yang tengah mengembangkan Krakatau Urban Valley. Menurut Erick, proyek ini memberikan kesempatan kepada investor dan mitra strategis untuk ikut berpartisipasi.

Seperti diketahui, upaya Krakatau Steel dalam mengembangkan green infrastructure dilakukan lewat anak usahanya PT Krakatau Sarana Infrastruktur di lahan seluas 270 hektar di Kota Cilegon.

“Kita berharap, dengan kolaborasi dalam memperkuat ekosistem pembangunan infrastruktur hijau, dan tentunya kerja sama yang saling menguntungkan. Komitmen akan infrastruktur hijau sejak awal menjadi salah satu fokus transformasi BUMN, momentumnya tepat dalam ASEAN-Indonesia Forum (AIPF) ini,” ujar Erick dalam keterangan resmi, Kamis (7/9/2023).

Sementara itu, Direktur Utama Krakatau Steel Purwono Widodo mengatakan, pengembangan Krakatau Urban Valley dilakukan dengan menggunakan konsep kota yang ramah lingkungan, atau green and smart city.

Pada proyek itu, Krakatau Sarana Infrastruktur mempunyai lahan seluas 3.200 hektare di Cilegon. Dalam rencana pengembangan kawasan industri yang terintegrasi dengan kota industri, lahan 270 hektare tersebut nantinya akan dijadikan wilayah residensial dan komersial.

“Saat ini di kawasan industri Krakatau Steel juga telah dibangun fasilitas stasiun pengisian bahan bakar listrik sehingga mendukung penyiapan Krakatau Urban Valley menjadi smart city yang mengusung green industry dan green infrastructure,” lanjut Purwono.

Purwono mengungkapkan bahwa Krakatau Urban Valley akan mengimplementasi EBT maupun Green Energy sehingga saat ini pengaplikasiannya mulai dilakukan secara berkesinambungan ke depannya.

Baca Juga :  Ingin KTT G20 Aman dan Lancar, Kapolri dan Panglima TNI Gelar Kesiapan Pasukan dan Peralatan

Secara bertahap, Krakatau Urban Valley menyediakan infrastruktur energi ramah lingkungan, salah satunya adalah pembangunan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum.

Pengembangan energi terbarukan juga mulai dilakukan oleh Krakatau Steel dan Group, yaitu melalui Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di pabrik dan bangunan dengan kapasitas terpasang saat ini sebesar 100 kWp. Selanjutnya, Krakatau Steel Group juga mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Terapung memanfaatkan area reservoir PT Krakatau Tirta Industri seluas 22,8 Ha dengan kapasitas rencana 39 MW bekerjasama dengan PT Krakatau Daya Listrik.

“Dengan semua pengembangan Green Energy dan Green Industry ini kami berkomitmen bahwa di masa mendatang Krakatau Steel dan Group dapat mewujudkan Green Infrastructure di Kota Cilegon, seiring dengan terwujudnya smart city Krakatau Urban Valley yang dapat menyokong kebutuhan hunian dan kawasan industri ramah lingkungan di Kota Cilegon,” tutup Purwono.

Baca Juga :  Kornas LSPI Sinergi Bersama Bawaslu DKI Jakarta, Ini Agendanya!!!.

Sekadar informasi, Krakatau Steel merupakan salah satu perusahaan BUMN yang berpartisipasi dalam acara ASEAN Indo Pacific Forum 2023 yang dilaksanakan di Jakarta, 6 September 2023, pada sesi Green Infrastructure & Resilient Supply Chain.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber : CNBCINDONESIA

Berita Terkait

Hadiri Puncak Perayaan HUT Partai Golkar, Bamsoet Apresiasi Presiden Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi Langsung di Indonesia
JAMAN 08 Desak Presiden RI Pecat Menpora Dito
Supplier Lid Cup Plastik WirausahaGroup: Pilihan Bisnis yang Cerdas
Jusuf Kalla Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua PMI 2024-2029
Anis Matta Kembali Terpilih Sebagai Ketua Umum Partai Gelora 2024-2029
Amien Rais Umumkan Sikap Partai Ummat: Dukung Pemerintahan Prabowo
KPU Tetapkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang Di Pilgub Jateng
Prabowo Teken Revisi UU DKJ, Nomenklatur Pejabat DKI Berubah Jadi DKJ

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 09:41 WIB

Pemkot Tidore Raih Penghargaan Pengelolaan TKD Terbaik T.A 2024

Minggu, 22 Desember 2024 - 07:01 WIB

TPID Kota Tidore Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Jelang Nataru

Minggu, 22 Desember 2024 - 06:54 WIB

Dorong Pembangunan Kaimana Berbasis Data, Bupati Freddy Thie Jalin Kermitraan Strategis Dengan BPS RI

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:03 WIB

Hadiri Investment Forum, Bupati Freddy Thie Perkenalkan Pariwisata Kaimana

Kamis, 19 Desember 2024 - 15:56 WIB

Pemkab Kaimana Kembangkan Ekowisata Berkelanjutan di Teluk Triton

Kamis, 19 Desember 2024 - 15:51 WIB

Artis Papua Edo Kondologit: Dari Anak Kampung hingga Ikon Musik Papua dan Indonesia

Kamis, 19 Desember 2024 - 10:53 WIB

Akhirnya PT. Kredit Plus Ternate Digugat Ke Pengadilan Negeri 

Rabu, 18 Desember 2024 - 16:47 WIB

Galian C Milik Hasan Hanafi Diduga Kuat Tidak Kantongi IUP

Berita Terbaru

Teraju

Konflik Politik dan Resolusi

Minggu, 22 Des 2024 - 09:34 WIB