DETIKINDONESIA.ID, SUMATERA SELATAN- Kini, hampir setiap orang memiliki gadget atau handphone, tua-muda, laki-perempuan sehingga budaya ber-handphone ria sudah demikian memasyarakat. Gejala ini, sudah demikian masifnya sehingga tanpa hanphone seakan-akan orang tak bisa hidup.
Selain itu, Handphone juga sangat banyak membantu memperlancar arus komunikasi, informasi, lifestyle dan dapat pula menyimak berbagai acara hiburan yang unik dan menarik.
Hal ini menjadi fokus perhatian bagi Fatihani Nurqolbiah, Miss Internet Sumatera Selatan, ia mengatakan bahwa penggunaan gadget ibarat pisau bermata dua, bisa berdampak positif maupun negatif.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Menjadi Miss Internet Sumatera Selatan 2021 merupakan sebuah kebanggaan, terutama karena latar belakang pendidikan saya berkaitan erat dengan teknologi yang memiliki program kerja di antaranya mensosialisasikan pengunaan internet yang bersih, selektif dan aman untuk semua kalangan di seluruh Indonesia agar dapat memanfaatkan internet dengan positif dan optimal,” kata Hani sapaan akrabnya saat dihubungi wartawan, Rabu (05/01/2022).
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya