Festival 227 Museum Prasasti Berlangsung Meriah, Sekaligus Menikmati Makanan Nusantara

Minggu, 25 September 2022 - 15:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani, Memperkenalkan Museum Ke Generasi Muda (Doc: DETIK Indonesia)

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani, Memperkenalkan Museum Ke Generasi Muda (Doc: DETIK Indonesia)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Pengurus Daerah Ikatan Arsitek Lanskap Indonesia DKI Jakarta menggelar kegiatan Festival Museum Prasasti untuk memperingati hari lahir Kerkhof Laan yang kini menjadi Museum Taman Prasasti, sabtu (24/09/2022).

Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani, dalam sambutannya Zita mengatakan akan pentingnya memperkenalkan Museum ke generasi muda, agar dapat mengenal sejarah peradaban dan kebudayaan bangsa. Politisi muda asal PAN ini juga mengatakan akan mendukung keberadaan Museum Taman Prasasti untuk dapat terus dipertahankan sebagai aset pembangunan SDM Jakarta.

Kegiatan ini dihadiri ratusan orang yang merupakan profesional Arsitek Lanskap, para mahasiswa,para guru sekolah, dan pelajar dalam wilayah DKI Jakarta. Tampak para pelajar sangat antusias untuk mengenal koleksi museum dalam kegiatan ziarah keliling/tour museum bersama DR. Lilie Suratminto, S.S., M.A. (Akademisi/Ahli Sejarah) yang didampingi Gaby Fortunata membahas koleksi Museum Prasasti khususnya tentang para tokoh peradaban masa abad 18 dan pengaruhnya hingga saat ini, serta pembahasan semiotika / lambang lambang yang tertera pada koleksi.

Dalam kegiatan bincang museum yang dipandu Penny Ariesanti, pembicara dari Kemitraan Kota Hijau Nirwono Joga menyampaikan pandangan terhadap pengembangan terpadu kawasan di lingkungan perkotaan, sementara itu Ketua PD IALI DKI Jakarta Evan Sandjaja menyampaikan pandangannya terhadap rencana pengembangan Museum ini dalam perspektif Arsitektur Lanskap dan perkotaan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Mul
Sumber :

Berita Terkait

Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya
Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi
Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi
Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset
Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’
Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:45 WIB

Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia

Jumat, 18 April 2025 - 16:19 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya

Jumat, 18 April 2025 - 14:43 WIB

Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi

Jumat, 18 April 2025 - 14:13 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Jumat, 18 April 2025 - 09:03 WIB

Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Kamis, 17 April 2025 - 23:37 WIB

Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’

Kamis, 17 April 2025 - 17:00 WIB

Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:57 WIB

Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Berita Terbaru