Generasi Muda Melek Digital! OMK St. Pilipus Neri Sorong Adakan Pelatihan Konten Positif

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Orang Muda Katolik (OMK) St. Pilipus Neri, Paroki Bintang Laut Doom, mengadakan kegiatan literasi digital pada Kamis (27/2) di Pendopo Pastoran Paroki Doom, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya. (Detik Indonesia/Tribunsorong)

Orang Muda Katolik (OMK) St. Pilipus Neri, Paroki Bintang Laut Doom, mengadakan kegiatan literasi digital pada Kamis (27/2) di Pendopo Pastoran Paroki Doom, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya. (Detik Indonesia/Tribunsorong)

DETIKINDONESIA.CO.ID, SORONG – Menyikapi pentingnya literasi digital bagi generasi muda, Orang Muda Katolik (OMK) St. Pilipus Neri, Paroki Bintang Laut Doom, mengadakan kegiatan literasi digital pada Kamis (27/2) di Pendopo Pastoran Paroki Doom, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya.

 

Kegiatan yang berlangsung selama satu hari ini diselenggarakan oleh Komisi Komunikasi Sosial (Komsos) Keuskupan Manokwari-Sorong.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Hadir sebagai pemateri, P. Fransiskus Katino, Pr selaku Ketua Komsos Keuskupan Manokwari-Sorong dan Petrus Bolly Lamak, jurnalis dari Tribun Sorong

 

Pastor Fransiskus Katino membuka sesi pertama dengan tema “Media Sosial Sebagai Sarana Pewartaan”.

 

Dalam pemaparannya, Pastor Frans mengajak Orang Muda Katolik untuk memahami realitas dunia digital yang menawarkan berbagai peluang sekaligus tantangan dalam kehidupan beriman.

Baca Juga :  Rakornas 17 Maret : Papua Barat Berpeluang Dapat Anggaran Tambahan untuk Pengentasan Kemiskinan

 

“Gereja dalam berbagai dokumen mengajak kita untuk memanfaatkan perkembangan teknologi komunikasi yang semakin canggih ini sebagai sarana untuk menyebarkan nilai-nilai kebaikan,” ujar Pastor Frans.

 

Pada sesi kedua, Petrus Bolly Lamak, yang akrab disapa AmaPedho, membagikan pengalamannya sebagai jurnalis selama lebih dari sembilan tahun.

 

Ia mengajak para peserta untuk menumbuhkan minat menulis dan mempraktikkan teknik-teknik pembuatan berita yang menarik.

 

Dengan gaya penyampaian yang santai, AmaPedho menjelaskan cara membuat tulisan yang informatif dan menarik perhatian pembaca, sehingga pesan yang disampaikan dapat diterima dengan baik.

 

Pada materi ketiga, Pastor Frans kembali mengambil alih sesi dengan mengajak peserta memanfaatkan ponsel untuk membuat konten video yang bermakna.

Baca Juga :  Anggota DPR Dukung Pemerintah Atur Pembatasan Penggunaan Media Sosial Bagi Anak-Anak

 

Ia memaparkan teknik-teknik dasar pembuatan video menarik yang mengandung nilai pewartaan dan dapat disebarkan melalui media sosial.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : Tribunsorong

Berita Terkait

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Apresiasi Semangat JP2F Rayakan Hari Kartini 2025
Rp15 Miliar Dialokasikan Bupati Fakfak Samaun Dahlan untuk Wujudkan Layanan Berobat dan Makan Gratis Pendamping Pasien
Bupati Teluk Bintuni Tunjuk Meliaki Dowansiba sebagai Plt Kepala Dinas Kominfo
Bupati Fakfak Samaun Dahlan Wajibkan Absensi Digital di Seluruh OPD: Tingkat Kehadiran Pagi Masih Rendah
Bupati Raja Ampat Orideko Tekankan Pembangunan Inklusif dalam Musrenbang RKPD 2026
Sekda Papua Barat Ali Baham Borong Noken Mama-Mama Papua Usai Rapat di Nabire
Bupati Fakfak Pastikan Layanan Kesehatan Gratis Meski Tanpa BPJS
Bupati Fakfak Tegaskan TPP ASN Akan Disesuaikan dengan Kinerja

Berita Terkait

Kamis, 3 April 2025 - 07:00 WIB

Menteri Bahlil Lahadalia Pulang Kampung ke Fakfak, Disambut Bupati Fakfak Prosesi Adat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:17 WIB

Wali Kota Tidore Tinjau Puskesmas, Prioritaskan Peningkatan Fasilitas Kesehatan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:58 WIB

Bupati TTU Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas, Hemat Rp34 Miliar untuk Sektor Prioritas

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:53 WIB

Momen Pertumbuhan Ekonomi Terlewati, Prabowo Menghancurkan Mimpi Indonesia Emas

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:46 WIB

AMPG Golkar Gelar Pengajian Ideologi Kebangsaan, Fokus Rekrut Anak Muda

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:16 WIB

Bupati Aceh Tengah Resmi Dikenakan Adat Gayo dalam Prosesi Munik Ni Reje

Rabu, 5 Maret 2025 - 13:14 WIB

Buka Puasa Bersama di Fakfak Tanpa Anggaran Pemerintah, Bupati: Ini Tanggung Jawab Kami

Selasa, 4 Maret 2025 - 16:18 WIB

Bupati TTU Yoseph Kebo Tegaskan Efisiensi Anggaran, Mobil Dinas Hanya untuk Jam Kerja

Berita Terbaru