Grand Final Putri Hijab Jawa Timur 2022 Sukses Digelar

Kamis, 4 Agustus 2022 - 11:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAWA TIMUR – Grand Final luring perdana yang dihelat Putri Hijab Indonesia Jawa Timur sukses digelar di Golden Swan Ballroom Rayz UMM Hotel Malang, Sabtu (23/07/2022) dan dihadiri secara terbatas kurang lebih 200 orang yang terdiri dari finalis, panitia dan tamu undangan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Putri hijab merupakan wadah pembinaan para Muslimah Indonesia yang berfokus dalam pengembangan diri dalam bidang sosial media influencer, dengan bertujuan mengembangkan fashion hijab Indonesia, kepribadian yang kuat untuk Wanita Muslimah Indonesia guna menjadi Wanita yang berprestasi.

Khoirunnisa, selaku Bendahara Umum Putri Hijab Jawa Timur mengatakan, tahun 2022 merupakan tahun ke tujuh pemilihan Putri Hijabfluencer Indonesia yang akan melakukan audisi di 21 provinsi. Sedangkan audisi Provinsi Jawa Timur merupakan tahun ketiga dan pada tahun 2022 ini merupakan perhelatan Karantina & Grand Final luring perdana di Kota Malang.

“Ajang Pemilihan Putri Hijab Indonesia Jawa Timur 2022 ini diadakan sebagai upaya memotivasi dan mendorong generasi muda wanita muslim untuk ikut serta berperan aktif dalam mengembangkan potensi sekaligus menjadi cerminan bagi wanita muslim lainnya supaya termotivasi menjadi generasi berpotensi dan memiliki karir yang membanggakan,” katanya kepada wartawan, Rabu (03/08/2022).

Ia mengatakan, audisi Putri Hijab Indonesia Jawa Timur diikuti oleh 43 peserta, dilaksanakan secara online, dan hanya 20 finalis yang lolos untuk mengikuti karantina luring hingga masuk ke tahap Grand Final Putri Hijab Indonesia Jawa Timur 2022 di Kota Malang pada 22-23 Juli 2022.

“Kondisi pandemi membuat managemen Putri Hijab Jawa Timur melakukan penyesuaian dalam merancang audisi kali ini, sehingga tahap awal untuk menjaring peserta kami maksimalkan dengan audisi online, mulai dari pengumpulan berkas, tes mengaji, tes bakat, tes essay, interview, video challenge dan vote melalui instagram official @putrihijabindonesia_jawatimur. Jauh berbeda dengan pemilihan tahun lalu, putri hijab tahun ini sangat ketat dalam proses pemilihannya, penilaian yang didahulukan adalah dari segi attitude, sehingga mulai awal pendaftaran hingga proses karantina tersebut kami nilai,” ucapnya senyum.

Baca Juga :  Akhirnya Desi Ratnasari Menikah Lagi, Ini Sosoknya!!!

Ia menambahkan, walaupun seleksi dilaksanakan secara hybrid, bukan menjadi kesulitan dalam menilai satu-persatu putri hijab daerah yang mendaftar. seleksi online dinilai dari bagaimana public speakingnya, groomingnya, dan mengajinya. Berbeda dengan karantina secara langsung, kami dapat menilai dari segi attitude, grooming, dan public speaking sehingga penilaian kami nilai secara objektif.

“Melalui seleksi yang ketat, 20 finalis berhasil masuk ke tahap selanjutnya untuk melakukan tes catwalk, deep interview, photoshoot, pembekalan materi, karantina hingga grand final secara offline di Kota Malang. Special Judges kali ini dihadiri pertama oleh Bapak Didik Hartono, S.S.M.Pd., sebagai Direktur Brawijaya Language Center, dan Dosen Inggris Universitas Brawijaya. Kedua Bapak Abdullah Sidik, Founder Red Model Agency dan Manager UBTV Part of UB Media & Communication Group. Ketiga Sufu Malinda Putri, Regional Director Putri Hijab Jawa Timur, Putri Hijab Indonesia Jawa Timur II 2021, Founder Elmaz Hijab Modelling School, dan Influencer. Keempat Drupadewi Ikayani, Srikandi Indonesia Jawa Timur 2021, Srikandi Indonesia Persahabatan, dan Putri Hijab Berbakat Jawa Timur 2021. Tema yang dibawakan dalam acara ini yaitu “The True Beauty Muslimah Inspiration,” imbuhnya.

Baca Juga :  Yosayopi, Seorang Modeling, Influencer Hingga Wirausaha

Sufu Malinda Putri, selaku Regional Director Putri Hijab Jawa Timur menyampaikan, tema ini diangkat dengan harapan agar perempuan terutama muslimah bisa menjadi inspirasi bagi orang sekitarnya maupun hingga masyarakat luas, karena sebaik-baik manusia adalah dia yang mampu untuk memberi manfaat kepada sesama tidak peduli itu hal besar atau kecil. Intinya selama kita masih hidup berusahalah untuk terus menebar kebaikan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Wandi Ruswannur
Editor : Fiqram
Sumber :

Berita Terkait

Intip 5 Alasan ROG Strix SCAR 18 Layak Dibeli dengan Harga 80 Jutaan
Elisea Benedicta, Puteri Indonesia NTT 2025 yang Siap Bikin Bumi Lebih Adem
Nurul Safitri, Puteri Indonesia Malut 2025 Bukan Cuma Cantik Tapi Juga Pembela Pekerja Disabilitas
7 Keuntungan Punya Mobil Keluarga, Ruang Kabin Lega Hingga Nyaman Dikendarai
Bank Sampah dan Eco Enzyme Jadi Cara Puteri Indonesia Maluku 2025 Sharon Sahetapy Kampanyekan Lingkungan Lebih Sehat
Alma Santang, Puteri Indonesia Kalsel 2025 Dorong Kesadaran Kesehatan Menstruasi Lewat Lagimens.id
Felix Stray Kids Jalani Perawatan Usai Patah Tulang dalam Kecelakaan
Menjadi Tuan Rumah, Arab Saudi Tegaskan Larang Alkohol di Piala Dunia 2034

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:54 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Yakini Bisa Sinergi dengan Koperasi yang Sudah Ada

Senin, 21 April 2025 - 14:24 WIB

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti

Senin, 21 April 2025 - 12:45 WIB

Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:23 WIB

Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman

Senin, 21 April 2025 - 09:53 WIB

Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan

Minggu, 20 April 2025 - 19:41 WIB

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa

Minggu, 20 April 2025 - 09:12 WIB

Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti

Sabtu, 19 April 2025 - 20:36 WIB

Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029

Berita Terbaru