DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menggelar pertemuan bersama Gubernur Banten Andra Soni serta para kepala daerah se-Tangerang Raya di Balai Kota Jakarta, Rabu, 9 April 2025. Pertemuan ini membahas sejumlah persoalan lintas wilayah, mulai dari transportasi, banjir, hingga penanganan sampah.
Pramono mengatakan bahwa Jakarta dan Banten memiliki banyak kesamaan tantangan, terutama dalam menghadapi persoalan perkotaan. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya kolaborasi dan diskusi lintas daerah guna mencari solusi yang tepat.
“Jakarta dan Banten punya masalah yang serupa, karena itu kita sepakat untuk terus berdiskusi demi mencari jalan keluar bersama,” ujar Pramono.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu isu utama yang dibahas adalah pengembangan transportasi massal. Pramono mengungkapkan rencana untuk memperluas jalur Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta hingga Balaraja, Kabupaten Tangerang.
“(MRT) tidak hanya berhenti di Lebak Bulus, tetapi juga akan diperluas, diperpanjang sampai dengan Balaraja. Kalau itu bisa terjadi maka akan sangat mengurangi kemacetan orang untuk menggunakan kendaraan pribadi masuk ke Jakarta,” jelasnya optimistis.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : PIKIRAN RAKYAT |
Halaman : 1 2 Selanjutnya