Orang nomor satu di Maluku ini juga menekankan pentingnya produktivitas generasi muda, yang akan berbanding lurus dengan inovasi, daya saing, dan kualitas berpikir mereka.
Aksi pencanangan gerakan “1 kader, 50 tanaman produktif” ini hanya akan berhasil jika ada rasa tanggung jawab dalam pengelolaan lingkungan berdasarkan kearifan lokal.
“Saya percaya bahwa generasi muda yang memiliki pola pikir produktif akan berhasil dalam menanam 50 tanaman produktif ini,” kata Gubernur.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Momentum ini semakin berarti karena bertepatan dengan perayaan Paskah di Desa Murnaten, yang diharapkan dapat menginspirasi generasi muda di GAMKI Maluku untuk berani melangkah. “Yakinlah bahwa kebangkitan Yesus menjadi sumber kekuatan dan harapan untuk berani mengambil langkah maju dalam merealisasikan tujuh pilar strategis Lawamena untuk Maluku yang lebih baik,” ujar Gubernur.
Acara dua hari ini turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Provinsi dan Kabupaten SBB, termasuk Wakil Bupati SBB Selfinus Kainama SPd serta pengurus DPC GAMKI dari seluruh Kabupaten dan Kota Se-Maluku.
Sumber : Harianmerahputih
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : HARIANMERAHPUTIH |
Halaman : 1 2