Gubernur Maluku Utara Kenakan Selendang Karya Perempuan Disabilitas, Bukti Dukungan UMKM Lokal

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TERNATE –  Ada kebanggaan yang tak terbendung di wajah Nurjannah, seorang pelaku usaha perempuan disabilitas, saat melihat Gubernur Maluku Utara, Sherly Laos, mengenakan selendang sutra karyanya.

Selendang Mayana Ecoprint itu bukan sekadar kain, tetapi simbol perjuangan, kreativitas, dan kepercayaan diri perempuan disabilitas dalam berkarya.

Momen itu terjadi saat Misi Dagang Jatim-Malut di Bela Hotel, Ternate, Rabu (12/3/2025). Di tengah deretan produk UMKM lokal, Sherly Laos menaruh perhatian pada selendang indah dengan motif alami yang unik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tanpa ragu, ia membeli sepasang kain dan selendang bermotif daun kayu manis dan daun Mayana, yang pewarnaannya dihasilkan dari daun Ketapang dan campuran green tea.

Baca Juga :  Gubernur Maluku Utara Sherly Laos dan Menkes RI Letakkan Batu Pertama RSUD Maba

Tak hanya membeli, Sherly Laos langsung mengenakan selendang tersebut dalam acara Halal Fair 2025 di Landmark Ternate, sebagai bentuk dukungan nyata terhadap produk lokal dan UMKM daerah.

Bagi Nurjannah, momen itu lebih dari sekadar transaksi jual beli. Itu adalah pengakuan terhadap karya para perempuan disabilitas yang selama ini berjuang untuk eksis di dunia usaha.

“Bagi saya pribadi, ini seperti magnet positif yang memicu semangat dan menambah kepercayaan diri. Bahwa produk kami, perempuan disabilitas, layak bersaing dan pantas digunakan di pasar global,” ujar Nurjannah kepada rri.co.id, Kamis (13/3/2025).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : RRI.CO.ID

Berita Terkait

Sherly Laos Luncurkan Mudik Subsidi 50 Persen, Warga Maluku Utara Antusias!
Safari Ramadan Perdana, Gubernur Sherly Laos Disambut Ribuan Warga Halbar
Safari Ramadan Gubernur Sherly Laos, Pemprov Malut Gelar Pasar Murah di 10 Kabupaten
Karyawan NHM dan Masyarakat Enam Desa Gelar Buka Puasa Bersama, Dukung Efisiensi Perusahaan
Gubernur Sherly Laos: Halal Fair 2025 Jadi Momentum Penguatan UMKM Maluku Utara
Wali Kota Tidore Muhammad Sinen Bahas Peningkatan Layanan Kesehatan dengan Tenaga Medis
Front Persatuan Masyarakat Enam Desa Sampaikan Dukungan untuk NHM
Sherly Laos & Khofifah Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi Sosial di Maluku Utara

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:28 WIB

Johny Kamuru: Penanggulangan Banjir Jadi Prioritas Pembangunan Kabupaten Sorong

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:04 WIB

Bupati Sorong Johny Kamuru Buka Musrenbang Distrik, Tekankan Efisiensi Anggaran

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:30 WIB

Bupati Sorong Johny Kamuru Fokus pada Pembangunan Berkelanjutan, Tanpa Target 100 Hari Kerja

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:24 WIB

Danlantamal XIV Sorong Terima Kunjungan Gubernur Papua Barat Daya, Bahas Keamanan Maritim

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:26 WIB

Ombudsman dan KIP Papua Barat Bahas Keterbukaan Informasi Publik

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:17 WIB

Bupati Kaimana Hasan Achmad Hentikan Tenaga Kontrak, Ini Alasannya

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:07 WIB

Samaun Dahlan: Fakfak Membara untuk Pembangunan Berkelanjutan

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:15 WIB

Wabup Joko Lingara Sidak OPD Teluk Bintuni, Temukan Banyak ASN Tidak Disiplin

Berita Terbaru