DETIKINDONESIA.CO.ID, KUPANG – Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Melki Laka Lena, mendorong seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi NTT untuk berkontribusi dalam peningkatan ekonomi masyarakat dengan mengembangkan kegiatan kewirausahaan.
Menurut Gubernur Melki, pertemuan bertajuk “Temu Aparatur Sipil Negara Wirausahawan dan Calon Wirausahawan” yang digelar di Aula El Tari Kupang menjadi langkah strategis dalam memberdayakan ASN sebagai agen pembangunan daerah. Ia menegaskan bahwa ASN tidak hanya bertugas memberikan pelayanan publik, tetapi juga memiliki potensi untuk menjadi penggerak ekonomi lokal.
“Kita ingin ASN menjadi bagian dari upaya memperkuat kemandirian ekonomi daerah. Lewat kegiatan usaha, mereka bisa meningkatkan taraf hidup sekaligus mengembangkan kompetensi diri,” ujarnya seperti dilansir oleh Antara, Rabu (10/4/2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Sebagai pemimpin daerah, Gubernur Melki menyampaikan pentingnya memperkuat peran birokrasi dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, salah satunya melalui pelibatan ASN dalam sektor usaha.
Ia juga mengingatkan bahwa aktivitas berwirausaha harus tetap sesuai regulasi yang berlaku, dan ASN tetap wajib menjalankan fungsi pelayanan publik secara profesional. “Wirausaha bukan alasan untuk lalai. ASN harus tetap menjunjung tanggung jawab utama sebagai pelayan masyarakat,” tegasnya.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : INDONESIASATU |
Halaman : 1 2 Selanjutnya