Jakarta, 31 Agustus 2024– Menjelang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbub) Bungo pada 27 November 2024, Himpunan Mahasiswa Bungo Jakarta (HIMBOJA) menyerukan kepada kaum milenial dan masyarakat Bungo untuk lebih kritis dan cerdas dalam menilai para kandidat. Ajakan ini datang di tengah semakin ketatnya persaingan politik, di mana para calon berlomba-lomba menawarkan visi-misi yang memukau dan pro-rakyat.
Namun, HIMBOJA mengingatkan agar masyarakat tidak terbuai oleh janji-janji yang terlihat indah di atas kertas, tetapi sering kali tidak terealisasi setelah pemimpin tersebut terpilih.
Hidayat Sangputra, Ketua Umum HIMBOJA, menekankan bahwa Pilbub Bungo 2024 bukan sekadar ajang demokrasi biasa, melainkan momen penting yang menentukan masa depan Kabupaten Bungo. Ia mengajak kaum muda untuk menggali lebih dalam rekam jejak para calon, karena rekam jejak ini akan memberikan gambaran lebih nyata tentang kemampuan dan komitmen calon dalam memimpin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sering kali kita melihat visi-misi yang tampak sempurna, seolah-olah semua kebutuhan rakyat akan terpenuhi. Namun, kita harus ingat bahwa janji manis tersebut sering kali tidak terealisasi setelah pemimpin tersebut berkuasa,” ujar Hidayat.
“Oleh karena itu, anak muda perlu lebih cermat dan selektif dalam memilih, agar tidak terjebak dalam janji-janji kosong.”
Hidayat juga mengingatkan bahwa rekam jejak seorang kandidat bisa saja diwarnai dengan pencitraan yang dibangun selama bertahun-tahun, sehingga masyarakat harus lebih jeli melihat mana yang asli dan mana yang palsu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya