HIPMI Buleleng Dorong Kebangkitan Ekonomi Lewat Kolaborasi dan Edukasi Wirausaha

Kamis, 10 April 2025 - 14:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HIPMI Kabupaten Buleleng saat membuka stand di Malam Apresiasi Seni HUT Kota Singaraja ke 421 di RTH Bung Karno (Detik Indonesia/Balipuspa)

HIPMI Kabupaten Buleleng saat membuka stand di Malam Apresiasi Seni HUT Kota Singaraja ke 421 di RTH Bung Karno (Detik Indonesia/Balipuspa)

DETIKINDONESIA.CO.ID, BULELENG – HIPMI Buleleng diklaim memiliki peran strategis dalam membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng membangkitkan ekonomi masyarakat dalam menciptakan, melahirkan, membesarkan pengusaha-pengusaha muda. Peran tersebut sebagai bukti nyata adanya HIPMI Buleleng sebagai wadah untuk konseling, sharing informasi dan relasi dalam dunia usaha.

Wakil Ketua Umum HIPMI Buleleng dr. Igar Krisnandari menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada Pemkab Buleleng telah diberikan ruang dan kesempatan untuk terus berkolaborasi dengan Pemkab Buleleng sejak HIPMI Buleleng didirikan dari tahun 2020 hingga sekarang. Kolaborasi ini tidak hanya bidang kewirausahaan namun bidang sosial bahkan pertimbangan-pertimbangan kebijakan yang berdampak pada pengusaha.

”HIPMI Buleleng tidak hanya disektor UMKM tapi ada juga UKM, sektor pertanian, perkebunan, peternakan, otomotif, digital marketing, property, retail dan kesehatan. Total 10 sektor usaha yang kami bidangi dengan jumlah anggota 80 orang dan kami siap berkolaborasi,” terang dia.

Kemudian di perayaan HUT Kota Singaraja ke 421 selama malam apresiasi seni di Taman Bung Karno Pemkab Buleleng berupaya memberikan dukungan tempat berupa stand HIPMI Buleleng Corner, tempat konsultasi dan coaching clinic kepada masyarakat yang penasaran akan dunia usaha. Bagaimana memulai, apa persiapannya, tips dan trik serta strategi dalam memulai usaha.

“Kami adakan IG live HIPMI Buleleng dari jam 4-6 sore membahas bisnis bersama anggota HIPMI Buleleng, membedah tips dan triks kesuksesan anggota HIPMI dengan harapan memberikan dampak positif kepada masyarakat yang akan memulai usaha maupun yang akan mengembangkan usahanya,” harapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : BALIPUSPANEWS

Berita Terkait

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya
Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi
Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi
Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset
Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’
Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik
Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:19 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya

Jumat, 18 April 2025 - 15:18 WIB

Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi

Jumat, 18 April 2025 - 14:13 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Jumat, 18 April 2025 - 09:03 WIB

Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Kamis, 17 April 2025 - 23:37 WIB

Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’

Kamis, 17 April 2025 - 17:00 WIB

Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:57 WIB

Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Kamis, 17 April 2025 - 10:12 WIB

Ahmad Irawan Optimistis RUU PMI Tingkatkan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia

Berita Terbaru