Imlek di Tengah Pandemi, Bagaimana Dengan Klenteng Tek Hay Kiong Kota Tegal

Sabtu, 29 Januari 2022 - 13:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TEGAL– Bagi masyarakat Indonesia keturunan Tionghoa, setiap perayaan tahun baru imlek (Sincia), merupakan perayaan paling penting bagi mereka.

Di tahun 2022 ini, perayaan imlek yang ke-2573 akan jatuh mulai tanggal 1-15 Februari 2022, dimana puncaknya (Cap Go Meh) adalah tanggal 15.

Seperti halnya bagi warga Tionghoa di Kota Tegal, Jawa Tengah, mereka mulai bersih-bersih, mengecat kelenteng, dan memasang pernak-pernik imlek sebelum awal bulan Februari 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai contoh di Kelenteng Tek Hay Kiong Tegal, telah dilakukan sejumlah ritual (27/1), sebelum membuka pintu kelenteng tertua di pantura itu, diantaranya adalah sembahyang kepada Tuhan YME, sembahyang kepada kongco atau dewa, pemasangan bendera lima warna, hingga penempelan Hu atau kertas kuning bertuliskan mantra.

Baca Juga :  Sidang Dugaan Kekerasan di Panti Rehab Hadirkan Saksi Mahkota

Pandita Kelenteng Tek Hay Kiong Tegal, Chen Li Wei mengatakan, pembukaan pintu kelenteng merupakan satu dari sekian rangkaian perayaan Tahun Baru Imlek 2022, dimana setiap kali perayaan imlek maka lima pintu klenteng dibuka yang artinya istana para dewa siap menyambut kedatangan mereka.

“Selain itu juga sebagai doa agar di perayaan Imlek tahun ini diberikan kelancaran,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, Imlek tahun ini masih dirayakan secara sederhana karena masih di tengah wabah pandemi covid-19.

“Tidak kita adakan perayaan yang bersifat hiburan bagi masyarakat seperti pertunjukan barongsai dan kirab Toa Pe Kong, karena itu akan menimbulkan keramaian dan kerumunan,” tandasnya.

Namun pada perayaan saat Cap Go Meh kali ini, akan dilakukan sembahyang di laut yaitu di Pantai Alam Indah (PAI) Tegal, yang bertujuan untuk mengenang datangnya Kongco Tek Hay Cin Jin. Ritual ini sebagai penutup sebelum pintu klenteng ditutup dan perayaan Imlek 2022 selesai.

Baca Juga :  Bupati Freddy Thie: Tantangan Transformasi Pendidikan Tidaklah Mudah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber :

Berita Terkait

Polres Bungo Mendapat Apresiasi Mahasiswa Bungo Jakarta atas Kinerja Cemerlang Sepanjang 2024
Pj. Bupati Lombok Barat Diduga Terlibat Politik Kepentingan dalam Pengusulan Jabatan, Masyarakat Tuntut Evaluasi
Tiga Raperda Cianjur Disahkan Akhir Tahun 2024, Satu Ditunda Karena Pertimbangan Ini
Tuntutan Hak vs Ancaman Hukum: Sorotan API terhadap Sikap PT NHM
Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri atas Dukungan dalam Menjaga Kemerdekaan Pers
38 Personel Gabungan Polres Halsel Naik Pangkat, Ini Pesan Kapolres
TPID Tidore Gelar Pasar Murah Jelang Tahun Baru
Mantum GMNI Enrekang Harap Kapolres Sinjai Segera Proses Oknum Kekerasan Kader GMNI

Berita Terkait

Kamis, 2 Januari 2025 - 18:25 WIB

Polres Bungo Mendapat Apresiasi Mahasiswa Bungo Jakarta atas Kinerja Cemerlang Sepanjang 2024

Kamis, 2 Januari 2025 - 10:48 WIB

Pj. Bupati Lombok Barat Diduga Terlibat Politik Kepentingan dalam Pengusulan Jabatan, Masyarakat Tuntut Evaluasi

Rabu, 1 Januari 2025 - 16:45 WIB

Tiga Raperda Cianjur Disahkan Akhir Tahun 2024, Satu Ditunda Karena Pertimbangan Ini

Rabu, 1 Januari 2025 - 10:22 WIB

Tuntutan Hak vs Ancaman Hukum: Sorotan API terhadap Sikap PT NHM

Selasa, 31 Desember 2024 - 12:33 WIB

38 Personel Gabungan Polres Halsel Naik Pangkat, Ini Pesan Kapolres

Senin, 30 Desember 2024 - 16:21 WIB

TPID Tidore Gelar Pasar Murah Jelang Tahun Baru

Sabtu, 28 Desember 2024 - 16:01 WIB

Mantum GMNI Enrekang Harap Kapolres Sinjai Segera Proses Oknum Kekerasan Kader GMNI

Rabu, 25 Desember 2024 - 02:23 WIB

Perkuat Potensi Daerah, PT Wanatiara Persada Gandeng Perusda Prima Niaga 

Berita Terbaru