DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – CEO putraindonews Yakub Ismail memberikan apresiasi atas pelayanan penuh Dewan Pers meski tengah merayakan Hari Pers Nasional 2023 yang dipusatkan di Medan Sumatera Utara.
“Ini betul-betul keren, biasanya bila institusi atau lembaga lainnya sedang ada gelaran suka ada gangguan di pelayanan, tapi ini tidak….jalan terus secara paralel,” kata Yakub di Jakarta, Jumat (10/2).
Yakub mengatakan, selama ini banyak yang beranggapan kinerja Dewan Pers belum berjalan maksimal karena ragam hal yang menjadi tanggung jawab lembaga itu belum sepenuhnya dieksekusi dengan cepat dan tepat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun, semua persepsi itu seolah gugur tatkala Dewan Pers dengan cepat merespons segala tanggung jawab meski di hari atau waktu yang sangat sibuk dan padat kegiatan.
“Tidak butuh waktu lama untuk dapat direspon oleh tim setelah sebelumnya mengucapkan selamat hari pers sebagai pembuka selanjunya langsung terjalin pembahasan terkait revisi-revisi verifikasi yang sedang dilakukan oleh media putraindonews, Kamis 9/2 kemarin,” terang Yakub.
Yakub menilai bahwa apa yang dilakukan oleh Dewan Pers khususnya tim verifikasi menjadi langkah nyata terkait pelayanan pendataan perusahaan sesuai aturan dan regulasi yang berlaku, semuanya normatif imbuhnya.
Demikian ini patut menjadi contoh dan kado spesial HPN untuk Dewan Pers dari masyarakat khususnya media-media yang sedang melakukan verifikasi.
“Salut, maju terus pelayanan verifikasi semoga lebih terbuka dan lebih terjalin komunikasinya sehingga dapat memberikan kemudahan-kemudahan bagi media yang sedang dan akan melakukan verifikasi di Dewan Pers,” tutupnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Tim |
Editor | : M. Fiqram |
Sumber | : |