Inilah Yang Dibicarakan, 1 Jam OSO Bertemu Presiden Joko Widodo

Selasa, 22 Agustus 2023 - 12:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Medan, Sumatera Utara (Sumut), Minggu (20/8/2023). Banyak hal yang dibicarakan mereka dalam pertemuan sekitar 1 jam tersebut.

OSO menjelaskan, pertemuan itu sekadar silaturahmi biasa, karena sama-sama sedang berada di Medan dan menginap di hotel yang sama. “Iya, tadi saya bertemu dengan Bapak Presiden. Kami bicara banyak hal, kurang lebih satu jam. Saya ke Medan untuk senam sehat bersama ribuan kader Partai Hanura, kebetulan beliau juga di Medan, ada kegiatan lain,” kata OSO kepada wartawan di Hotel Adhi Mulya, Medan.

Saat ditanya soal agenda dan fokus pembicaraan dalam pertemuan itu, OSO justru berkelakar. “Seperti biasa, kalau saya bertemu Pak Jokowi, kadang guyon, sesekali serius. Tadi, kami juga membahas tentang makanan-makanan yang khas dan enak di Medan,” kata Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Periode 2017-2019 ini sambil tertawa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Home Election Center Politik Hukum Hankam Humaniora Indeks Home Politik 1 Jam Bertemu Jokowi, OSO: Kami Guyon, juga Bicara Serius Rico Afrido Simanjuntak Minggu, 20 Agustus 2023 – 22:39 WIB Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Medan, Sumatera Utara (Sumut), Minggu (20/8/2023).

Baca Juga :  PSI Dukung Aturan Uji Emisi Jadi Syarat Perpanjang STNK

OSO menjelaskan, pertemuan itu sekadar silaturahmi biasa, karena sama-sama sedang berada di Medan dan menginap di hotel yang sama. “Iya, tadi saya bertemu dengan Bapak Presiden. Kami bicara banyak hal, kurang lebih satu jam. Saya ke Medan untuk senam sehat bersama ribuan kader Partai Hanura, kebetulan beliau juga di Medan, ada kegiatan lain,” kata OSO kepada wartawan di Hotel Adhi Mulya, Medan.

Saat ditanya soal agenda dan fokus pembicaraan dalam pertemuan itu, OSO justru berkelakar. “Seperti biasa, kalau saya bertemu Pak Jokowi, kadang guyon, sesekali serius. Tadi, kami juga membahas tentang makanan-makanan yang khas dan enak di Medan,” kata Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Periode 2017-2019 ini sambil tertawa.

Baca Juga OSO Dukung Cawe-cawe Jokowi: Semua yang On The Track Harus Dilanjutkan Kemudian, saat ditanya adakah pembicaraan politik terkini terkait Pilpres 2024 dan arah dukungan Presiden, OSO mangatakan bahwa tidak ada pembahasan serius.

Baca Juga :  AMIN dan GAMA Kompak Laporkan Kecurangan Pemilu 2024 Hingga Presiden

OSO menuturkan, Jokowi sedang fokus bekerja untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab konstitusi.

OSO menambahkan, Presiden Jokowi merupakan orang yang setia dengan para pendukung di Pilpres 2019. Dia melanjutkan, Jokowi juga konsisten dan tegak lurus kepada cita-cita bernegara untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara dengan ekonomi terkuat di dunia pada 2045.

“Kita kan tahu, Presiden Jokowi sangat dicintai rakyat, dan hasil kerjanya dirasakan rakyat. Setiap turun ke daerah, beliau disambut dan dielu-elukan rakyat. Lihat saja tingkat kepuasan terhadap pemerintahan Pak Jokowi, di atas 80 persen. Itu enggak ada tandingannya, dan tidak pernah terjadi kepada presiden lain di dunia,” ungkapnya.

Maka itu, kata OSO, wajar saja jika ada calon presiden (capres) yang mengklaim atau merasa didukung Jokowi. OSO berpendapat, klaim kedekatan capres dengan Jokowi merupakan bagian dari strategi capres tertentu untuk memenangkan kontestasi politik lima tahunan itu.

Baca Juga :  Progresif Sulawesi selatan : Target Ke Depan Road Show Kecamatan Menyapa UMKM

Namun, OSO mengatakan, Jokowi merupakan sosok yang memiliki prinsip, integritas, dan konsisten atas keberlanjutan pembangunan Indonesia. “Pembangunan multisektor dan perubahan besar yang telah dilakukan Presiden Jokowi, merupakan warisan dan legacy yang sangat mahal bagi masa depan Indonesia. Artinya, beliau tidak mungkin berpikir mundur,” tegas OSO.

Lebih lanjut OSO mengatakan, para bakal capres maupun poros koalisi membutuhkan dukungan Jokowi untuk memenangkan Pilpres 2024. Namun, dia memastikan, Presiden Jokowi merupakan orang yang konsisten dan tidak perlu diragukan kesetiaannya.

“Boleh-boleh saja ada yang merasa sangat dekat, dan mengaku dapat dukungan dari Pak Jokowi. Tapi, apa Pak Jokowi pernah mengucapkannya secara langsung? 1.000 persen, saya tidak percaya. Beliau tetap konsisten kok,” kata Mantan Wakil Ketua MPR ini, Namun, saat ditanya lebih lanjut tentang arah dukungan Jokowi, OSO kembali mengelak. Dia meminta awak media menanyakan hal itu kepada Jokowi. “Teman-teman wartawan jangan hanya kejar saya dong. Silakan tanya langsung ke Bapak Presiden,” pungkas OSO.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber : SINDONEWS

Berita Terkait

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti
Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional
Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman
Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan
IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa
Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti
Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029
Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 15:25 WIB

Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati

Senin, 21 April 2025 - 14:46 WIB

Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat

Senin, 21 April 2025 - 10:24 WIB

Gubernur Sherly Laos Gratiskan Uang Komite SMA/SMK/SLB Negeri di Maluku Utara

Senin, 21 April 2025 - 08:57 WIB

Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar

Senin, 21 April 2025 - 08:53 WIB

Hasby Yusuf dan APDESI Malut Jalin Sinergi Bahas Pembangunan Desa

Sabtu, 19 April 2025 - 18:27 WIB

Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah

Sabtu, 19 April 2025 - 18:26 WIB

Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Sabtu, 19 April 2025 - 15:21 WIB

PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia

Berita Terbaru