DETIKINDONESIA.CO.ID, LANGKAT – Senior Manager PT PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu hadiri kegiatan buka puasa bersama Forkopimca se Teluk Aru, di Kantor Kejaksaan Negeri Langkat Cabang Pangkalan Brandan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
Hal itu disampaikan Budi, selaku Humas PLN Indonesia Power UBP Pangkalan susu kepada wartawan, Rabu (3/4/2024).
Dalam kesempatan itu, Usvizal Zainuddin selaku Senior Manager PLN Indonesia Power UBP Pangkalan susu menyampaikan kegiatan ini sangat bermanfaat untuk forum komunikasi seluruh pimpinan di area Teluk Aru.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sinergi dan kolaborasi diperlukan dalam membangun kecamatan dan daerah Se-Teluk Aru. Sehingga masyarakat dapat menerima manfaat atas kehadiran instansi baik pemerintah, BUMN, maupun pihak swasta dengan membangun masyarakat yang lebih sejahtera dan makmur,” ujar Usvizal.
Diketahui, kegiatan buka puasa bersama Forkopimca se Teluk Aru yang dihadiri Kapolsek, Camat dan stakeholder se Teluk Aru, pada 26 Maret 2024, merupakan agenda rutin yang dilaksanakan untuk mempererat sinergi dan silaturahmi di daerah Teluk Aru.
Dalam kesempatan itu, Noprianto Sihombing, SH, MH, selaku kepala cabang Kejaksaan Negeri Langkat Pangkalan Brandan berharap silaturahmi yang terjalin agar semakin erat dan kuat kedepannya.
“Sinergi dan silaturahmi yang terjalin agar semakin erat dan kuat, karena jika kita kuat dan sinergi, kedepan masalah dan hambatan bisa diatasi,” harapnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Teguh |
Editor | : Teguh |
Sumber | : |