Jenderal Dudung Resmi Sandang Gelar Doktor Secara Cum Laude

Sabtu, 11 Juni 2022 - 16:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., dinyatakan lulus dan resmi sandang gelar doktor secara cum laude. Pernyataan resmi disampaikan oleh Prof. Dr. Ir. Kadarsah Suryadi, DEA, Rektor Universitas Trisakti yang sekaligus bertindak sebagai Ketua Dewan Penguji, dalam Sidang Terbuka Promosi Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Trisakti yang digelar di Gelanggang Mahasiswa Universitas Trisakti, Jakarta, Sabtu (11/6/2022).

“Dengan mempertimbangkan prestasi, ketekunan, ketelitian dan kesungguhan serta semangat promovendus dalam menjalani proses pendidikan, maka dengan ini diputuskan Dudung Abdurachman dinyatakan lulus dengan predikat cum laude. Kepadanya diberikan hak untuk menyandang gelar Doktor sesuai dengan hak dan kewajibannya serta kehormatan yang melekat pada gelar itu.” Demikian pernyataan Ketua Dewan Penguji yang langsung disambut dengan standing ovation oleh sekitar 220 orang undangan yang memenuhi ruangan Gelanggang Mahasiswa Universitas Trisakti.

Baca Juga :  Safari Ziarah IKA PMII Cianjur Ke Makam Pendiri

Jenderal Dudung adalah doktor ke 574 dari Program Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Trisakti. Pada Sidang Terbuka tersebut, Jenderal Dudung yang sebelumnya telah meraih gelar Sarjana Ekonomi dan Magister Management, mempertahankan disertasinya yang berjudul Pengaruh Strategic Leadership Style dan Green Human Resource Management terhadap Management Performance Kodam Jaya yang dimediasi oleh Teamwork Management.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Green Human berpengaruh positif terhadap Management Performance, karena membangun lingkungan yang kondusif tidak hanya dengan memperhatikan kesejahteraan prajurit dan keluarganya, tetapi juga kecintaan secara tulus kepada prajurit dan keluarganya,” papar Jenderal Dudung dihadapan Dewan Penguji.

Jenderal Dudung memaparkan disertasinya sesuai alokasi waktu yang ditentukan dan berhasil menjawab seluruh pertanyaan dari 9 orang Dewan Penguji dengan lancar dan meyakinkan, sehingga Dewan Penguji secara aklamasi menyepakati bahwa Jenderal Dudung lulus dengan predikat cum laude serta berhak menyandang gelar doktor.

Baca Juga :  Sahala Siahaan Terpilih Ketua Ika FH. Trisakti, Silmy Karim: Ayo Kita Bersatu Membangun Negeri

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Michael
Sumber : Dispenad

Berita Terkait

Hilirisasi Sumber Daya Alam: Pilar Kedaulatan Energi
Menghidupkan Kembali Ideologi: Menjadikan Pancasila sebagai Pedoman, Bukan Sekadar Hafalan
Hantu Di Pabrik dan Hantu Keserakahan: Membaca “Pabrik Gula” dan “Qodrat 2” dari Perspektif Hubungan Industrial
M.ISRA RAMLI: Prinsip Dasar Kepemimpinan Nasional Keberpihakan Pada Nilai – Nilai Kerakyatan
Budaya Membaca Membawa Perubahan Dalam Hidup Manusia
Daun Tidak Bergerak Saat Shalat Idul Fitri, Apakah Tanda Bertasbih?
Pelecehan Seksual Terhadap Anak Dibawah Umur adalah Pelanggaran Moral dan Hukum
Tengoklah ke Mana Kita Takbir? – Pesan Penting Usai Ramadhan

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 15:25 WIB

Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati

Senin, 21 April 2025 - 14:46 WIB

Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat

Senin, 21 April 2025 - 10:24 WIB

Gubernur Sherly Laos Gratiskan Uang Komite SMA/SMK/SLB Negeri di Maluku Utara

Senin, 21 April 2025 - 08:57 WIB

Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar

Senin, 21 April 2025 - 08:53 WIB

Hasby Yusuf dan APDESI Malut Jalin Sinergi Bahas Pembangunan Desa

Sabtu, 19 April 2025 - 18:27 WIB

Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah

Sabtu, 19 April 2025 - 18:26 WIB

Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Sabtu, 19 April 2025 - 15:21 WIB

PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia

Berita Terbaru