“Target vaksinasi sebanyak 2,6 juta, yang sudah tervaksin 46 persen. Harapannya 10 hari dari sekarang kita bisa naik menjadi 89 persen,” ujar Nico.
Kapolda menambahkan, sinergitas antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah baik Pemprov Pemkot dan Pemkab, dan Dinas Pendidikan ini sangat penting. Hal tersebut untuk mewujudkan anak-anak usia 6-11, usia 12-18, dan usia remaja semuanya bisa tervaksin.
Tujuannya adalah dapat membentuk herd immunity anak di tengah kembali aktifnya Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Sehingga Pembelajaran Tatap Muka (PTM) bisa berjalan dengan aman.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kunjungan Kapolda Jatim dalam rangka meninjau program vaksinasi ini diakhiri dengan pemberian 350 paket sembako dan paket snack untuk anak didik.
Secara simbolis 350 paket tersebut diserahkan oleh Kapolda Jatim kepada Kepala Sekolah MI Ar-Rohman dan perwakilan pelajar.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Penulis | : Teguh |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2