Dukung UUD 45 Naskah Asli, Eki Pitung Berikan Peci Merah pada LaNyalla

Kamis, 2 November 2023 - 22:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Badan Musyawarah (Bamus) Betawi yang diketuai oleh Muhammad Rifky mendatangi Kantor Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) guna memberikan dukungan penuh kepada Ketua DPD RI, LaNyalla Mahmud Mattalitti terkait gagasan untuk mengembalikan bangsa ini kepada naskah asli UUD 1945. Hal itu disampaikannya di Gedung Nusantara III, Ruang Delegasi, Lantai VIII, Komplek Parlemen Senayan, Kamis (2/11/2023).

Pada pertemuan tersebut, DPD RI mengajak Bamus Betawi agar berjuang bersama DPR dan MPR RI dalam menyelamatkan kembali naskah UUD 45. Eki Pitung sapaan akrabnya M. Rifky yang didampingi oleh Anggota Majelis Adat Bamus Betawi, Dr. Ihksan Nurdin Noorsi menegaskan untuk memberikan dukungan secara penuh.

Baca Juga :  Ketua DPD RI: 22 Maret Pasar Turi Harus Sudah Beroperasi, Tak Boleh Mundur Lagi

“Sebagai bentuk dukungan kami, Bamus Betawi siap hadir pada 10 November 2023 bersama Dewan Presidium Konstitusi untuk mendesak agar MPR RI segera menggelar Sidang Istimewa dengan agenda tunggal, yaitu kembali pada UUD 45 naskah asli,” tegas Ketua Umum Bamus Betawi, Eki Pitung yang terpilih secara demokrasi beberapa bulan lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan yang sama, Eki Pitung yang mewakil Bamus Betawi mengajak DPD RI untuk mendorong penguatan Betawi di rancangan UU 29 tahun 2007 dengan rencana dipindahkannya Ibu Kota Negara (IKN) atau saat Jakarta sudah tidak menjadi Ibu Kota. Eki berharap saat itu terjadi suku Betawi dapat terus dipertahankan. Sebab, ia (Eki) tidak mau suku Betawi hilang sebagaimana suku Melayu di Singapura dan Aborigin di Australia.

Baca Juga :  LaNyalla: Sudah Seharusnya DPD Punya Proposal Perbaikan Konstitusi

“Kami minta arahan terkait hal tersebut. Kami tidak ingin setelah Jakarta tidak jadi Ibu Kota Negara, akan dijadikan Kota Internasional. Kami tak ingin hal itu malah menghilangkan suku Betawi nantinya,” pintanya.

Menanggapi hal itu, LaNyalla mengapresiasi Bamus Betawi untuk bergabung dengan Dewan Presidium Konstitusi dalam mendesak MPR RI menggelar Sidang Istimewa, dengan agenda tunggal kembali kepada UUD 1945 naskah asli.

Mantan Ketua PSSI itu menjawab perihal kekahwatiran Bamus Betawi terkait Jakarta yang tak akan lagi sebagai Ibu Kota Negara. Bagi LaNyalla, kesadaran untuk kembali kepada UUD 1945 naskah asli adalah jawaban dari pertanyaan atas kekhawatiran tersebut.

Pertemuan tersebut juga menghasilkan kesepakatan antara DPD RI dan Bamus Betawi dalam menjaga dan merawat anak bangsa linta etnis dan agama di Indonesia, khususnya DKI Jakarta. Mereka juga sepakat mengawal pemilu 2024 menjadi pemilu yang jujur dan adil.

Baca Juga :  Iklan Toilet Gratis, Sekjen DPP KNPI : Semakin Lucu Menterinya Jokowi

Diakhir pertemuan, Ketua DPD RI, LaNyalla Mahmud Mattalitti disematkan sebagai Anggota Kehormatan Bamus Betawi oleh Ketua Umum Bamus Betawi, Eki Pitung dengan penyerahan secara simbolik “Peci Merah” sebagai simbol kebanggan Bamus Betawi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Michael
Editor : Michael
Sumber : Bamus Betawi

Berita Terkait

Akmal Budi Yulianto Sekum Majelis Rayon Kahmi Usakti Jadi Ketua Karang Taruna Daerah Khusus Jakarta
PJ Gubernur Jakarta Terbitkan Aturan: ASN Boleh Poligami Asal Dapat Izin Atasan
KPU Jakarta Resmi Tetapkan Pramono-Rano Menang 1 Putaran di Pilgub Jakarta 2024
Founder MiZePreneur Maz Pram Apresiasi Hasil Rekapitulasi Team Big Data Rumah Bersama Relawan Mas Pram-Bang Doel
Pramono-Rano Menang di Quick Count, Founder MiZePreneur Maz Pram Ucapkan Selamat dan Siap Kawal Hasil Pilgub Jakarta
Ganjar Sebut Kemenangan Pram-Doel di Jakarta Berkat Soliditas Semua Pihak
KPU Jakarta Tegaskan Tak Rilis Hasil Real Count dan Quick Count Pilkada Ke Publik
Hitung Cepat Indikator: Pram-Rano Unggul 48,8%, RIDO 40,7%, Dharma-Kun 10,3%

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 17:41 WIB

Tak Setuju Gencatan Senjata, Menteri di Israel Ancam Gulingkan Netanyahu

Minggu, 19 Januari 2025 - 08:13 WIB

Hamas Belum Kirim Daftar Sandera, Israel Ancam Batal Gencatan Senjata

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:46 WIB

Israel dan Hamas Resmi Gencatan Senjata Mulai 19 Januari

Jumat, 29 November 2024 - 19:07 WIB

Erdogan Ajak Negara-Negara Muslim Bersatu Hentikan Israel

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:05 WIB

Israel Akan Kirim Serangan Balasan Usai Digempur Rudal Balistik Iran

Selasa, 27 Agustus 2024 - 20:26 WIB

Benny Wenda Desak Solidaritas untuk Papua Barat di Forum Pasifik, PM Papua Nugini: Indonesia Punya Hak Penuh Atas Papua Barat

Rabu, 31 Juli 2024 - 13:15 WIB

Breaking News: Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh Tewas Terbunuh di Iran

Minggu, 21 Juli 2024 - 06:41 WIB

Varian Baru COVID-19 Menyebar Di Australia

Berita Terbaru