“Kami sudah lakukan PKS dengan pihak Batik Air untuk buka jalur baru dari dan ke Kaimana serta meminta pihak bandara mengusulkan peningkatan sarana prasarana. Untuk itu, kami harap bisa kunjungan ini bisa dibantu semua prosesnya biar karena masyarakat sudah tunggu”, tambahnya.
Mendengar hal itu, Plt. Dirjen Perhubungan Udara Nur Isnin Istiartono langsung memerintah staffnya untuk segera menindaklanjuti proses revisi SBU yang dimaksud.
“Terima kasih Pak Freddy sudah jauh-jauh kesini, saya akan bantu dan ini kebetulan ada staff saya disini juga. Setelah ini saya minta dan akan saya pastikan revisi SBU akan kami tindaklanjuti sesegera mungkin”, jawab Nur Isnin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sedangkan berkaitan dengan usulan kegiatan peningkatan sarana prasana Bandara, ia akan lakukan koordinasi untuk memastikan usulan tersebut.
“Soal peningkatan sarana prasana, saya coba cek kembali apakah sudah ada atau belum. Kalau sudah saya nanti bantu agar bisa ada anggarannya”, ujarnya.
Penulis | : Tim |
Editor | : Fiqram |
Sumber | : |
Halaman : 1 2