Ketua NPC Indonesia Laporkan Persiapan Peparnas XVII Sumut- Aceh, Pelatnas APG 2023, dan Paralimpiade 2024

Senin, 16 Januari 2023 - 23:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali menerima audiensi Ketua National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Senny Marbun dan jajaran di ruang kerjanya, lantai 10, Gedung Graha Pemuda, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (16/1).

Turut hadir mendampingi Ketua Umum NPC Indonesia antara lain, Wakil Sekjen NPC Indonesia Rima Ferdianto, Kabid Perencanaan NPCI, Islahuzzaman Nuryadin, dan Kabid Pemberdayaan Daerah Yasin Onasie. Sementara Menpora Amali didampingi Asisten Deputi Olahragawan Andalan Surono.

Kehadiran Ketum NPCI dan rombongan untuk melaporkan kepada Menpora Amali terkait persiapan NPCI menyelenggarakan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII di Sumatera Utara-Aceh tahun 2024 mendatang. Selain itu, Ketum NPCI meminta kepada Menpora Amali untuk segera menerbitkan Surat Keputusan (SK) kepada NPC dan Panitia Lokal di Sumut-Aceh sebagai dasar penyelenggaraan kegiatan tersebut.

“Kami butuh bantuan pak menteri terkait pelaksanaan olahraga-olahraga yang dilaksanakan seperti Peparnas di Aceh-Sumut yang belum ada SK-nya. Kita minta pak menteri untuk menerbitkan SK sebagai penyelenggara Sumut-Aceh. Setelah adanya SK, Peparnas dipastikan terlaksana. Kepastian yang kami inginkan,” ujar Senny Marbun.

“Persiapan jalan, asyik aja. Sudah siap semuanya tinggal SK penetapan, SK yang mereka tunggu,” tambahnya.

Disamping melaporkan terkait persiapan Peparnas XVII di Sumut-Aceh, Senny Marbun juga melaporkan sekaligus meminta arahan Menpora Amali terkait Pemusatan Latihan (Pelatnas) untuk Asean Para Games Kamboja 2023, Asian Para Games Guangzhou 2023 dan Paralimpiade Paris 2024. “Perintah pak menteri Pelatnas jalan terus. Sampai selesai penyelenggaraan,” jelasnya.

Baca Juga :  Menteri Bahlil Bersih-bersih Mafia LPG, Ketum AMMDI: Ini Langkah Brilian

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor :
Sumber :

Berita Terkait

Amankan HUT PI KE-159 Dan Paskah Tahun 2025, Panitia PHBG GMIH Apresiasi Kepada TNI-POLRI
Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Kebijakan Impor AS Membebani Produktivitas Petani Indonesia
Elisa Kambu Harap BPK Lakukan Audit LKPJ dengan Objektivitas Tinggi
Ketua Ombudsman RI dan Permahi Jajaki Kolaborasi Pendidikan Anti-Maladministrasi
Rektor UMJ Prof. Ma’mun Murod Lantik Dr. Yani Sofiani sebagai Dekan FIK UMJ Periode 2025–2028
Garuda Asta Cita Siapkan Strategi dan Tim untuk Dukung Implementasi Koperasi Merah Putih
Gandeng Wakil Presiden dan Kemen PPPA, LPAI Dorong Suara Anak Indonesia dalam Kebijakan Publik
Bupati Maluku Tengah Dorong Pendirian Kantor Imigrasi di Kota Masohi

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 17:24 WIB

Gubernur Sulsel Bentuk Tim Promosi Investasi untuk Ciptakan Konglomerat Lokal

Rabu, 23 April 2025 - 12:13 WIB

Pengadaan Gabah Sulsel Melebihi Target, Gubernur Andi Sudirman Sampaikan Terima Kasih

Minggu, 20 April 2025 - 21:59 WIB

Gubernur Sulsel Bersama KASAL Serahkan Kapal Nelayan di Takalar

Sabtu, 19 April 2025 - 11:39 WIB

Gubernur Andi Sudirman Tegaskan Komitmen Atasi Stunting di Sulawesi Selatan

Rabu, 16 April 2025 - 11:24 WIB

Gubernur Sulsel Tinjau Objek Wisata Air Panas Pincara

Selasa, 1 April 2025 - 09:29 WIB

Gerakan Bersih Masjid : PRIMA DMI Sulsel laksanakan pesan Jusuf Kalla

Selasa, 25 Maret 2025 - 10:54 WIB

IKA FHUH Gelar Halal Bihalal dan Musyawarah Alumni, Targetkan 2000 Peserta

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:21 WIB

Setelah Retret di Akmil, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin Siap Jalankan Agenda Kerja

Berita Terbaru