Anggota Ombudsman RI, Dadan Suharmawijaya, juga menyampaikan harapannya agar halal bihalal bisa mempererat sinergi antarpersonel dan unit kerja. Ia menilai setiap individu di Ombudsman RI memiliki kontribusi penting dalam memastikan layanan publik berjalan secara adil dan transparan.
“Awali dengan saling memaafkan, lanjutkan dengan saling mendukung untuk menghadirkan pelayanan publik yang optimal,” ungkap Dadan.
Acara ini diakhiri dengan doa bersama dan tausiyah dari Ustadz Muhammad Syifa Zakarya yang mengingatkan bahwa ciri utama orang bertakwa adalah mereka yang gemar bersedekah di segala kondisi, mampu menahan amarah, dan saling memaafkan sesama.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan ini turut dihadiri oleh para Kepala Biro, Inspektur, Kepala Keasistenan Utama, Kepala Perwakilan, serta seluruh pegawai Ombudsman RI, baik secara langsung maupun daring.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : OMBUDSMAN |
Halaman : 1 2