Koalisi Masyarakat Merah Putih Desak Transparansi dalam Kasus Korupsi PLN dan BUMN

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 12 Maret 2025 – Koalisi Masyarakat Merah Putih, yang terdiri dari berbagai elemen kepemudaan, menggelar konferensi pers di Food Court Hotel Mega Proklamasi, Jakarta Pusat, Rabu (12/3). Dalam pertemuan tersebut, mereka menyampaikan apresiasi atas upaya pemerintah dalam mengungkap sejumlah kasus korupsi besar yang belakangan ini menjadi sorotan publik.

Juru Bicara Forum Solidaritas Pemuda Indonesia (FSPI), Zul Helmi Tanjung, menegaskan dukungan penuh terhadap aparat penegak hukum dalam mengusut dugaan keterlibatan suami Menteri Komunikasi dan Digital (Komdigi) Meutya Hafid dalam kasus korupsi gula. “Kasus ini harus diusut hingga tuntas agar tidak menimbulkan kebingungan di tengah masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Juru Bicara Gerakan Pemuda Islam (GPI), Bung Hayum, menyoroti kasus dugaan korupsi di PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang kini tengah masuk tahap penyidikan oleh Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Polri. Ia menegaskan bahwa proses hukum harus berjalan secara transparan. “Jangan sampai masyarakat menyimpulkan Indonesia gelap hanya karena kasus ini ditangani secara tertutup,” kata Hayum.

Koalisi Masyarakat Merah Putih menegaskan bahwa penyelesaian kasus korupsi di PLN dan sektor lainnya merupakan bagian dari upaya mewujudkan visi Asta Cita, yang mencakup penguatan ideologi dan demokrasi, pertahanan negara, serta kemandirian ekonomi melalui swasembada pangan dan ekonomi kreatif.

Juru Bicara Advokasi Indonesia Raya, Fadli R., turut mengapresiasi keberhasilan pemerintah dalam membongkar kasus korupsi di sektor pertambangan timah, migas, PLN, dan Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Indonesia. “Kami, Advokasi Indonesia Raya, IKAPPI, GPI, dan FSPI, tidak akan diam. Kami akan terus mengawal penyelesaian kasus korupsi yang menjadi penghambat Asta Cita,” tegasnya.

Sebagai bentuk tekanan publik, Koalisi Masyarakat Merah Putih mencetuskan enam tagar yang menuntut penyelesaian berbagai skandal korupsi:

Baca Juga :  "Kenaikan Tarif Tol Disorot, GPII Desak Audit Besar-besaran Demi Perbaikan Fasilitas"

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor :
Sumber :

Berita Terkait

Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 
Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya
Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi
Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi
Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset
Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:45 WIB

Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia

Jumat, 18 April 2025 - 15:18 WIB

Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi

Jumat, 18 April 2025 - 14:43 WIB

Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi

Jumat, 18 April 2025 - 14:13 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Jumat, 18 April 2025 - 09:03 WIB

Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Kamis, 17 April 2025 - 23:37 WIB

Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’

Kamis, 17 April 2025 - 17:00 WIB

Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:57 WIB

Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Berita Terbaru