Kunjungi Bulog Jatim, Ketua DPD RI Cek Kesiapan Distribusi Beras Jelang Lebaran

Rabu, 29 Maret 2023 - 17:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SURABAYA – Untuk memastikan bahan pangan, khususnya beras, tidak terkendala hingga Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, mengunjungi Kantor Bulog Jawa Timur, Selasa (28/3/2023). Ketua DPD RI ditemui oleh Kepala Divre Bulog Jatim, Ermin Tora.

Menurut LaNyalla, kunjungannya kali ini untuk memastikan agar Bulog tak memiliki kendala dalam mendistribusikan kebutuhan pangan rakyat.

“Apalagi ini jelang Idul Fitri 1444 H, di mana permintaan terhadap beras pasti meningkat. Saya ingin memastikan agar Bulog tak memiliki kendala, sehingga tak mengganggu kebutuhan masyarakat,” kata LaNyalla.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Senator asal Jawa Timur itu juga meminta Bulog melibatkan mitra pemerintah dalam mendistribusikan beras untuk rakyat. Salah satunya melalui koperasi. “Kemitraan antara Bulog dengan koperasi ini saya kira kerja sama yang saling menguntungkan dan membantu distribusi pasokan pangan rakyat,” katanya.

Baca Juga :  Prihatin Kebakaran di Pasar Gembrong, LaNyalla: Masyarakat Harus Lebih Waspada

Menurutnya, koperasi merupakan badan ekonomi yang langsung bersentuhan dengan masyarakat menengah ke bawah.

“Dengan menjalin kemitraan bersama koperasi, distribusi beras tak akan salah sasaran, karena koperasi menaungi masyarakat kelas menengah ke bawah. Koperasi memiliki data valid,” ujar pria yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum PSSI itu.

Dengan begitu, LaNyalla yakin distribusi beras akan terukur dan terarah, sehingga meminimalisir salah sasaran. “Hal ini bisa mengantisipasi terjadinya aksi penimbunan yang sering kita dengar terjadi jelang hari-hari penting, salah satunya Idul Fitri,” tegas LaNyalla.

Kepala Bulog Kanwil Jatim, Ermin Tora sependapat dengan Ketua DPD RI. Menurutnya, Bulog berkomitmen menjaga pasokan pangan rakyat agar tepat sasaran dan selalu tersedia.

Baca Juga :  Ketua DPD RI Minta Pemerintah Bantu Petani Dapatkan Mesin Penggiling Padi

“Kami sependapat bahwa rantai pasokan pangan rakyat ini tak boleh terkendala. Distribusinya pun harus tepat sasaran,” kata Ermin.

Pun halnya dengan kemitraan bersama koperasi, Ermin menyetujui gagasan Ketua DPD RI. Katanya, koperasi merupakan unit usaha rakyat yang didirikan oleh rakyat dan untuk kepentingan rakyat.

“Koperasi adalah badan usaha yang memang dimaksudkan untuk menggerakkan perekonomian rakyat. Koperasi merupakan soko guru utama perekonomian kita. Saya sependapat agar kemitraan bisa dijalin dengan koperasi untuk distribusi beras,” kata Ermin.

Pada pertemuan itu, Ketua DPD RI didampingi Staf Ahli Ketua DPD RI Baso Juherman, Kepala Kantor Daerah DPD RI Perwakilan Jawa Timur Rony Suharso, Ketua Umum Kadin Jatim Adik Dwi Putranto dan Wakil Ketua Umum Kadin Jatim M Diah Agus Muslim.

Baca Juga :  PSI DKI Target Raih Minimal 2 Juta Suara di Jakarta

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Fiqram
Sumber :

Berita Terkait

Wisuda ke-28 USNI, Wamenaker beri Pesan Inspiratif untuk para Wisudawan
KAHMI Jaya dan Kementerian Perindustrian Tutup Bimtek Wirausaha, Dorong Pengembangan IKM
Ketua KPU Batubara Dilaporkan ke DKPP atas Dugaan Pelanggaran Etik dan Keberpihakan Terhadap Salah Satu Kandidat Bupati
Dr. FETRUS, anak suku Dayak membawa inspirasi luar biasa di bidang Hukum dn kemanusiaan
Hasto Tegaskan PDIP Fokus Menangi Pilkada Jatim
Prabowo Minta Menteri dan Eselon I Pakai Mobil Dinas Maung
Kejaksaan Tangkap Ronald Tannur di Surabaya
Kabinet Merah Putih Ingin Kerja Cepat Usai Retreat

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven di PA Jakarta Selatan

Senin, 9 September 2024 - 21:19 WIB

Kemenpora dan KPK Latih Pemuda Talenta Muda 2024 dalam Bimtek Anti Korupsi: Membangun Masa Depan yang Bersih

Sabtu, 27 Juli 2024 - 23:15 WIB

Hasil Semifinal Piala AFF U-19: Gol Tunggal Buffon Antarkan Indonesia Ke Final

Selasa, 2 Juli 2024 - 20:40 WIB

Andi Miftahul Jannah Anwar, Pemenang Dara Sulawesi Selatan 2024 Gaungkan Penerapan Filosofi Bugis

Sabtu, 22 Juni 2024 - 12:12 WIB

Fachrul Razi Nonton Bareng Bersama Mendagri dan Ketua Komisi 2 DPR RI

Selasa, 18 Juni 2024 - 18:12 WIB

17 Team Dari Manado Ramaikan Soekarno Cup Usia Dini Di Tidore

Minggu, 19 Mei 2024 - 02:04 WIB

Razman siap Memfasilitasi Tanding Tinju, Benny: Hotman Hanya bisa Pamer Cincin

Minggu, 12 Mei 2024 - 20:01 WIB

Demi Bela Klien, Benny Wulur Tantangan Tinju Hotman Paris di Ring Arena

Berita Terbaru