Launching Rumah Qur’an Di Maluku Utara, Capt. Ali Ibrahim Bersama Istri Ikut Menghadiri

Senin, 23 Oktober 2023 - 13:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Walikota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim yang juga selaku Ketua Pembina Rumah Qur’an Provinsi Maluku Utara didampingi Ketua Pengerak PKK Kota Tidore Kepulauan, Ibu Hj. Safia Ali Ibrahim menghadiri kegiatan Tabliq Akbar, Launching Rumah Qur’an dan Peletakan Batu pertama Asrama Santri Pondok Pasantren Bina Salam Hidayatullah, Subaim, Halmahera Timur, Minggu (22/10/2023).

Dalam sambutannya, Walikota Tidore Kepulauan dua periode ini mengapresiasi terselenggaranya kegiatan Tabligh Akbar sekaligus Launching Rumah Qur’an dan Peletakkan Batu Pertama Asrama Santri di Kecamatan Wasile, Kabupaten Halmahera Timur. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat Wasile dan sekitarnya masih peduli akan keberlangsungan agama Islam yang Rahmatanlil alamiin di tengah-tengah kemajuan zaman dan kecanggihan teknologi.

Baca Juga :  Juru Damai, Bupati Freddy Thie Sebagai Penyejuk di Kampung Maimai - Kaimana

“Kegiatan yang sangat bermanfaat ini juga dirangkaikan dengan Launching Rumah Qur’an, yang menunjukkan besarnya keinginan masyarakat Wasile menyambut kehadiran Rumah Qur’an sebagai salah satu program pemberdayaan untuk belajar Al-Qur’an dengan lebih baik lagi, sehingga kelak semoga apa yang kita usahakan bersama ini menjadi sebuah penolong bagi kita kelak,” Tutur Ali Ibrahim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut, Ali Ibrahim mengatakan, keberadaan Rumah Qur’an ini juga menjadi sebuah manifestasi, bahwa masyarakat Wasile dan sekitarnya di Kabupaten Halmahera Timur, adalah masyarakat yang cerdas yang Insya Allah menjadi umat yang beraklakul karimah.

“Oleh karena itu, selaku Pembina Rumah Qur’an Provinsi Maluku Utara, saya menyambut baik hadirnya Rumah Qur’an Hidayatullah Halmahera Timur, semoga kegiatan ini menjadi sebuah kegiatan yang akan menguatkan ukhuwah diantara kita dan memperkuat silaturahim, serta mampu menjadi sebuah kegiatan yang akan membawa kita bersama-sama dalam kebaikan,” Imbuh Ali Ibrahim.

Baca Juga :  Walikota Ali Ibrahim Sampaikan LKPJ Pemkot Tidore Kepulauan Tahun 2023

Usai melaunching Rumah Qur’an Halmahera Timur, Walikota Tidore Kepulauan Capt. Ali Ibrahim Selaku Pembina Rumah Qur’an Provinsi Maluku Utara didampingi Ketua Pengerak PKK Kota Tidore Kepulauan Hj Safia Ali Ibrahim bersama Syeh Abdullah Bawazier melakukan Peletakan Batu Pertama Asrama Santri Pondok Pasantren Bina Salam Hidayatullah Subaim Halmahera Timur, diiringi lantunan Sholawat oleh Ketua Pengerak PKK Kota Tidore Kepulauan Hj Safia Ali Ibrahim bersama Para Pengurus Majelis Taalim Wasile Kabupaten Halmahera Timur.

Turut hadir dalam acara ini, Pembina Hidayatullah Halmahera Timur Ustad Nurkholis, Syeh Abdullah Bawazier, Pimpinan dan Pengurus Pondok Pesantren Hidayatullah Subaim, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, bersama Majelis Taklim se Kecamatan Wasile, Kabupaten Halmahera Timur.

Baca Juga :  Demi Mempermudah Urusan Masyarakat, Pemdes Wayo Gandeng Rumah Layanan Pertanahan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

ASPERA Kota Depok Ucapkan Selamat atas Pelantikan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2025-2030
Kepala Daerah Terpilih Bukan Milik Partai, Dian Assafri Ingatkan Netralitas
Anak Suku Dayak Wujudkan Pendidikan Inklusif bagi Semua di Borneo
Transformasi Digital Berkelanjutan, JakTV Gelar Indonesia Digital Sustainability Awards 2025
Pramono Anung Akan Temui Megawati Soal Instruksi Retret
Warga Tanjung Pasir Tepis Isu Penutupan Paluh dan Alih Fungsi
DPRD Jabar Dukung Langkah Gubernur Dedi Mulyadi Pecat Kepsek SMAN 6 Depok
KAMMI Gelar Green Leadership di Universitas Mulawarman, Fokus pada Keberlanjutan Hutan

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 12:18 WIB

Pekerja Migran Indonesia, Pahlawan Devisa: Pemerintah Perkuat Penempatan Resmi untuk Cegah Eksploitasi

Sabtu, 22 Februari 2025 - 11:16 WIB

Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda Ikuti Pembekalan Kepala Daerah di Magelang

Jumat, 21 Februari 2025 - 09:01 WIB

Pemkot Ternate Gelar Pasar Murah, Sediakan 1.500 Paket Sembako Jelang Ramadan

Jumat, 21 Februari 2025 - 08:48 WIB

Warga Kao Barat Harapkan Perbaikan Jalan dari Pemprov Malut dan Pemkab Halut

Kamis, 20 Februari 2025 - 19:06 WIB

Masykur Sebut: Pernyataan Sekretaris DPD Demokrat Malut, Dianggap Mengkerdilkan Partai Demokrat Dan Ketum AHY

Kamis, 20 Februari 2025 - 19:05 WIB

Sosialisasi Lomba Puisi Jelang Kegiatan Babaca 3, Begini Respon Kepsek SMA Negeri 1 Halsel

Kamis, 20 Februari 2025 - 15:45 WIB

Visi Misi Helmi Umar Muchsin: Membangun Halmahera Selatan yang Adil dan Berkelanjutan

Kamis, 20 Februari 2025 - 15:12 WIB

Dilantik sebagai Bupati, Ini Visi dan Misi Hasan Ali Bassam Kasuba untuk Halmahera Selatan

Berita Terbaru

Fadel Muhammad (Istimewa)

Artikel

Retret, Efisiensi, dan Tantangan Kepala Daerah

Sabtu, 22 Feb 2025 - 15:21 WIB