DETIKINDONESIA.ID, JAKARTA- Putri Wisata Sumatera Utara, Disty Uni Khanaya, mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun kondisi kasus Covid-19 di Indonesia semakin terkendali, terlebih kini muncul kasus varian Omicron menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Ia juga mengajak segenap lapisan masyarakat tetap mendukung pencegahan penularan Covid-19 sebagaimana yang disarankan oleh pemerintah pusat maupun daerah,” ujar Disty dalam keterangan tertulisnya, Senin (20/12/2021).
Disty mengatakan semua belajar dari pengalaman libur panjang selama 2 tahun terakhir, terlihat bahwa kelalaian protokol kesehatan dapat memicu lonjakan kasus.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mari jalankan protokol kesehatan 5M secara konsisten dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” katanya.
Ia pun mengajak warga masyarakat untuk menyegerakan vaksinasi Covid-19 dalam upaya saling melindungi sesama terutama yang rentan terhadap virus tersebut.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya