LaNyalla mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Master Limbad. Dikatakannya, sedari awal menjabat sebagai Ketua DPD RI, LaNyalla telah disumpah atas nama Allah SWT dan Alquran untuk memperjuangkan kebenaran.
“Maka, saya tidak boleh khianat kepada Allah SWT, kepada diri sendiri, rakyat, nusa dan bangsa. Saya harus berdiri di atas kebenaran,” tegas LaNyalla.
Senator asal Jawa Timur itu menegaskan jika komitmennya menjadi negarawan. Bukan politisi. Sehingga perjuangan yang dilakukan adalah perjuangan kebangsaan. Perjuangan yang fundamental, untuk generasi mendatang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sekarang kedaulatan rakyat semakin terkikis oleh oligarki ekonomi yang bersekutu dengan oligarki politik. Karena itu saya membangunkan kesadaran publik. Bahwa ada yang salah dari arah perjalanan bangsa dan negara ini. Kedaulatan rakyat itu harus dikembalikan. Kita harus jadi petugas rakyat. Karena rakyat adalah subyek, bukan obyek,” tutur LaNyalla.
Pada kesempatan itu, Ketua DPD RI didampingi Senator asal Lampung, Bustami Zainuddin dan Kabag Sekretariat Ketua DPD RI Adi Asmariyadi. Tutup
Penulis | : Tim |
Editor | : Muhamad Fiqram |
Sumber | : |
Halaman : 1 2