Maitara Memiliki Potensi Yang Perlu Dikembangkan

Selasa, 12 September 2023 - 17:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE  –  Walikota Kota Tidore Kepulauan, berharap Potensi Desa Maitara dapat dikembangkan oleh Mahasiswa. Hal tersebut disampaikan saat menerima 40 Mahasiswa Universitas Khairun Ternate yang akan menjalankan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Desa Maitara yang diserahkan langsung oleh Rektor Universitas Khairun Ternate, M. Ridha Ajam kepada Walikota Tidore Kepulauan, Capt. H. Ali Ibrahim di Kantor Desa Maitara Tengah, Senin (11/9/2023).

Orang nomor dua di Tidore Kepulauan ini mengatakan, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan menyampaikan terima kasih, masih diberikan kepercayaan oleh Universitas Khairun untuk menempatkan Mahasiswa melakukan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Desa Maitara, Kota Tidore Kepulauan.

Baca Juga :  Survei Pilgub Malut, Paslon HAS Unggul di Ternate 

“Beberapa bulan lalu saya juga terima Mahasiswa dari Universitas IAIN Ternate yang juga ditempatkan di Desa Maitara, Alhamdulillah mereka dalam keadaan sehat hingga hari ini, untuk itu saya pesankan kepada Kades dan Camat, bahwa mereka ini dititipkan, anggaplah seperti anak kita di Desa ini, jika mereka mengalami kesulitan dan kesehatan agar dibantu dan ditangani dengan baik tanpa pungutan biaya apapun,” Tutur Ali Ibrahim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengakhiri sambutannya, Walikota Tidore Kepulauan dua periode ini berpesan kepada mahasiswa MBKM agar dapat membantu mengembangkan Desa Maitara dengan membuat website, dan juga kembangkan potensi pariwisata yang ada di Desa Maitara melalui berbagai media sosial, karena Desa Maitara telah masuk 10 besar penghargaan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Tahun 2023.

Baca Juga :  Kunker Ketua Presidium FPII Beserta Jajaran Ke Kanwil Kemenkumham Maluku Utara

Di kesempatan yang sama, Rektor Universitas Khairun Ternate, M. Ridha Ajam dalam sambutannya menyampaikan, jumlah mahasiswa Universitas Khairun yang akan menjalankan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) sebanyak 40 orang, yang akan menjalankan program MBKM di Desa Maitara selama 4 bulan.

“Adapun Mahasiswa yang akan menjalankan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Desa Maitara ini yaitu Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis, rencananya mereka akan sebar di 4 Desa yang ada di Pulau Maitara, setiap Desanya berjumlah 10 orang Mahasiswa,” Ucap Ridha.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi
Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan
Langgar Edaran Mendagri, Kades  Dowora Eli Saleh Nekat Bagikan BLT Jelang Pilkada 2024
Kampanye Akbar Paslon Berkat, Freddy Thie Paparkan 3 Program Unggulan Untuk Kaimana 5 Tahun Kedepan
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029
Sekertaris Dinas Kesehatan Halsel, Diduga Terlibat Politik Praktis
Ribuan Warga Padati Kampanye Akbar Freddy Thie-Somat Puarada
Debat Kedua Husain-Asrul Berkomitmen  Tol Laut Harus di Nikmati 10 Kabupaten/Kota 

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 21:18 WIB

Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan

Kamis, 21 November 2024 - 21:18 WIB

Langgar Edaran Mendagri, Kades  Dowora Eli Saleh Nekat Bagikan BLT Jelang Pilkada 2024

Kamis, 21 November 2024 - 12:52 WIB

Sekertaris Dinas Kesehatan Halsel, Diduga Terlibat Politik Praktis

Kamis, 21 November 2024 - 04:07 WIB

Ribuan Warga Padati Kampanye Akbar Freddy Thie-Somat Puarada

Rabu, 20 November 2024 - 20:48 WIB

Debat Kedua Husain-Asrul Berkomitmen  Tol Laut Harus di Nikmati 10 Kabupaten/Kota 

Rabu, 20 November 2024 - 13:43 WIB

Debat Kedua Dampak Pertambangan, MK-BISA Skak Sherly soal Jabatan Komisaris Tambang

Selasa, 19 November 2024 - 21:53 WIB

Pemkot Tidore Gelar Rakor Percepatan Puskesmas Menjadi BLUD

Selasa, 19 November 2024 - 21:49 WIB

Cuti Kampanye Berakhir 23 November Safitri Malik Soulisa Akan Pantau Persiapan Pelaksanaan Pilkada 2024

Berita Terbaru

Nasional

Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi

Jumat, 22 Nov 2024 - 09:39 WIB