“Disisi lain, penting juga generasi muda mempersiapkan diri dalam pemanfaatan akses internet yang sudah ada, dengan meningkatkan skill-skill digital yang mumpuni serta turut mengedukasi masyarakat dalam penggunaan akses internet untuk meningkatkan produktifitas”, tandas Ketua Umum APJII 2021-2024 ini.
Senada dengan hal tersebut Airf Wicaksono salah satu penggiat platform digital juga menekankan pentingnya kultur yang terbangun di era transformasi digital. Ia menekankan, bahwa jangan sampai dengan adanya kemudahan digital ini anak muda hanya terjebak dalam perilaku-perilaku konsumtif, melainkan mampu menghasilkan nilai tambah dengan hadirnya digitalisasi.
“Jadi saya ingat ada film wall-e, dimana menggambarkan perilaku manusia di masa depan yang terlalu nyaman dengan hadirnya kemudahan teknologi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Jangan sampai kita juga mengarah kesana meskipun sebatas film, namun dapat kita lihat orang-orang jaman sekarang memang jadi cenderung bermalas-malasan dengan hadirnya teknologi, kita jangan sampai tejebak perilaku konsumtif, justru sebaliknya harus memanfataakn kecanggihan teknologi.” Ujar Pria yang akrab disapa wicak.
Disisi lain Darryl Dwiputra sebagai perwakilan mahasiswa menekankan bahwa pentingnya pendidikan dan demokratisasi dalam dunia digital. Teknologi juga harus mengedepankan sisi kemanusian ditengah ketikdmertaan akses internet di Indonesia.
“Contohnya dalam proses belajar mengajar di era pandemik, masih banyak juga kendala yang dihadapi mahasiswa.
Semisal punya gadget tapi keterbatasan kuota, apalagi kalau tidak ada gadget. Jadi saya berharap dari diskusi hari ini, Melompat Maju dan APJIi bisa berkomitmen untuk bersama-sama mengawal permsalahan tersebut.” Ujar Darryl.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2