DETIKINDONESIA.CO.ID, BOGOR – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Prof. Dr. Zainudin Amali, S.E., M.Si menghadiri undangan Sidang Paripurna Terbuka Majelis Wali Amanat (MWA) Institut Pertanian Bogor (IPB), di Graha Widya Wisuda, Kampus Dramaga, Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/1) pagi.
Dalam Sidang Paripurna Terbuka MWA tersebut, diambil sumpah dan dilantik Prof. Dr. Arif Satria, S.P., M.Si sebagai Rektor IPB Periode 2023-2028, sebagai masa bakti keduanya. Adapun yang mengambil sumpah dan melantik adalah Ketua MWA IPB Prof. Dr. Tridoyo Kusumastanto.
Menpora Amali menyalami dan mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Prof. Dr. Arif Satria, S.P., M.Si dalam masa bakti keduanya, semoga IPB semakin berkontribusi terhadap kemajuan bangsa khususnya dibidang ilmu pengetahuan dan teknologi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selamat kepada Prof Arif, yang mengemban amanat sebagai Rektor IPB Periode 2023-2028. Semoga IPB semakin berkontribusi kepada kemajuan bangsa,” ucapnya.
Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya