Menpora Amali Terima Kunjungan PB SEMMI, Sampaikan Rencana Kongres PB SEMMI 2023 di Surabaya

Sabtu, 14 Januari 2023 - 10:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali menerima Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI) di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (10/1).

Kehadiran PB SEMMI yakni menyampaikan rencana kegiatan kongres PB SEMMI 2023 di Surabaya, Jawa Timur pada 23-26 Februari 2023 mendatang. Kongres nantinya diikuti pengurus wilayah PB SEMMI se-Indonesia.

“Terima kasih pak Menpora Zainudin Amali telah menerima kami. Kehadiran PB SEMMI ingin menyampaikan rencana kongres di Surabaya, sekaligus mengundang untuk bisa hadir nantinya,” kata  Ketua Umum PB SEMMI Bintang Wahyu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bintang menerangkan, tujuan kongres tersebut salah satunya yakni ingin mencari ketua umum baru. Kemudian juga ada dialog yang nantinya menghasilkan rekomendasi-rekomendasi untuk kemajuan bangsa Indonesia.

Baca Juga :  Menpora Amali Meminta Semua Pihak Sukseskan Fifa Word Cup U-20 di Kongres PSSI

“Kami juga meminta dukungan agar pelaksanaan kongres pada Februari nanti bisa berjalan lancar. Kongres nantinya kami ingin membuat legacy untuk Indonesia maju,” jelasnya.

Sementara itu, Menpora Amali menyambut baik rencana kongres PB SEMMI pada tahun ini. Menurut Menpora Amali, kehadiran PB SEMMI sudah sangat baik. Diharap organisasi tersebut bisa terus eksis kedepannya.

“Terima kasih sudah berkoordinasi dengan baik selama ini. Termasuk juga secara personal berkoordinasi dengan bagus. Saya kira kepemimpinan ketua umum sudah bagus,” ujar Menpora Amali.

Menpora Amali berharap kongres nanti bisa muncul gagasan dan inovasi untuk kemajuan bangsa bangsa Indonesia. Disamping itu, kongres harus mengedepankan musyawarah dan tidak ada kegaduhan.

Baca Juga :  Menpora Amali Harap Provinsi Gorontalo Perbanyak Pertandingan untuk Tingkatkan Talenta Sepak Bola Berprestasi

“Oleh karenanya, pengkaderan dan program-program harus dijalankan dengan baik. Ini harus betul-betul digarap dengan bagus agar anak milenial tertarik untuk gabung. PB SEMMI harus bisa bertransformasi dengan baik. Program kerja harus dihasilkan dengan baik. Semoga sukses kongresnya,” pungkas Menpora Amali.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Admin
Sumber : Kemenpora

Berita Terkait

Bogor Science Club Adakan Kegiatan Sosial dan Edukasi untuk Santri di Kabupaten Bogor
Rapat Paripurna Ke-5 : Ini Harapan Ketua DPRD Halsel 
Ombudsman RI Perwakilan Malut Soroti Penanganan Kasus Pencabulan oleh Guru di Obi
Pandangan Praktisi Hukum Iswan Samma, S.H.: Dewan Pers Independen Harus Hentikan Manuver Monopoli Dewan Pers Melalui Judicial Review
Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni Lambat Menyelesaikan Permohonan Penggunaan Kawasan Hutan Bidang Pertambangan  
DPRD Minta Bupati Halsel Hentikan Penambahan Anggaran Sekolah SMP Unggulan 
Pegiat Hukum Soroti Mutasi Staf Ditjen Hubla Terkait Konflik Kepentingan, Menteri Perhubungan Diminta Bertindak
Bupati Sragen Salurkan Bantuan Rumah dan Sembako untuk Warga Kalijambe

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:08 WIB

Gubernur Maluku Utara Lantik Ketua TP-PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:53 WIB

Misi Dagang Jatim-Malut, Gubernur Khofifah Tiba di Ternate untuk Perluas Kerja Sama

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:17 WIB

Ngabuburit di Kota Weda, Wakil Bupati Ahlan Djumadil Buka Puasa di Taman Kota

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:57 WIB

Wagub Malut Sarbin Sehe Tegur Plt Karo Umum Soal Air Bersih Masjid Kantor Gubernur

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:51 WIB

Kapolres Halmahera Utara AKBP Faidil Zikri Buka Puasa Bersama Insan Pers

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:45 WIB

Istri Bupati Halsel Rifa’at AlSa’adah Dilantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu, dan Dekranasda

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:12 WIB

Abubakar Abdullah Digosipkan Incar Jabatan Sekda, Gubernur Malut Beri Klarifikasi

Senin, 10 Maret 2025 - 22:02 WIB

Rapat Paripurna Ke-5 : Ini Harapan Ketua DPRD Halsel 

Berita Terbaru

MALUKU UTARA

Gubernur Maluku Utara Lantik Ketua TP-PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota

Selasa, 11 Mar 2025 - 14:08 WIB