Menteri Perdagangan RI Terima Audiensi DPP CAS

Jumat, 23 Juni 2023 - 08:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Perdagangan RI Terima Audiensi DPP CAS (detikindonesia.co.id)

Menteri Perdagangan RI Terima Audiensi DPP CAS (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Dewan Pengurus Pusat Central Analisa Strategis (DPP CAS) secara resmi diterima beraudiensi oleh Menteri Perdagangan RI, di ruang Rapat Badan Kebijakan Perdagangan Kantor Kementerian Perdagangan RI, di Jakarta Kamis (22-06-2023).

Dalam kesempatan audiensi tersebut, Menteri Perdagangan RI secara resmi menunjuk Kepala Badan Kebijakan Perdagangan Kementerian Perdagangan RI Dr Ir Kasan Muhri, MM, menerima kunjungan audiensi DPP CAS.

DPP CAS yang dalam kesempatan itu langsung dipimipin oleh Ketua Umumnya Maulana Maududi, didampingi jajaran pengurus teras DPP CAS diantaranya adalah Muhammad Rusli Zamzami Said (Wakil Ketua Umum), Achwan Yulianto (Wakil Ketua Umum) dan Ahmad Rifa’i (Sekretaris Jendral).

Dalam kesempatan tersebut atas nama Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan, Kepala Badan Kebijakan Perdagangan Kementerian Perdagangan RI, menyambut positif perencanaan dan pengembangan program yang disampaikan oleh DPP CAS, dan beliau berharap dapat terjalin hubungan kerjasama kemitraan yang baik antara Kementerian Perdagangan bersama DPP CAS.

“Banyak hal yang strategis dan bermanfaat untuk kepentingan ummat dijalin apik antara Kementerian Perdagangan dengan DPP CAS. Sehingga seluruh provinsi-provinsi se Indonesia beserta Kabupaten Kota Se Indonesia merasakan dampak dan manfaat positif keharmonisan kerjasama yang terbangun antara Kementerian Perdagangan dan DPP CAS”, ujar Kepala Badan Kebijakan Perdagangan Kementerian Perdagangan itu.

Sementara itu, Ketua Umum DPP CAS Maulana Maududi, menyampaikan rasa syukur dan ungkapan terrima kasih yang mendalam atas segala atensi yang diberikan oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dalam mensupport program dan pengembangan DPP CAS.

Baca Juga :  Inilah Isi Pertemuan Khusus Megawati, Prabowo dan Puan Mahrani

“Salam kami buat Bapak Menteri Zulkifli Hasan, yang secara langsung mengutus Bapak Kepala Badan Kebijakan Perdagangan Kementerian Perdagangan RI buat menerima kami beraudiensi dan langsung merespon dengan baik pengembangan kerjasama kemitraan yang kemudian dapat terelaborasi dan dikolaborasi dengan sebaik-baiknya. Pasti masyarakat Indonesia dari Sabang hingga Merauke akan merasakan manfaat dari seluruh kerjasama yang dilakukan antara DPP CAS dan Kementerian Perdagangan RI”, ucap Maulana Maududi.

Maulana Maududi juga menegaskan bahwa sudah saatnya kekuatan penuh sisinsrgiskan dengan semaksimal mungkin meningkatkan mutu dan kualitas serta profesionalitas kinerja di Kementerian Perdagangan itu, sebab sejak dipimipin oleh Bapak Zulkifli Hasan, terbukti banyak perubahan dan pencerahan mutu dan kualitas perdagangan baik itu perdagangan lokal, import dan ekspor.

Baca Juga :  LaNyala Wanti-wanti Penegak Hukum untuk Tindak Pengemplang Pajak

Dalam kesempatan itu, DPP CAS juga sekaligus melaporkan persiapan dan kesiapan jelang Rapat Kerja Nasional DPP CAS yang akan digelar di Bogor 27-30 Juli mendatang dan meminta kesediaan Menteri Perdagangan RI sebagai narasumber di sesi khusus pelaksanaan Rakernas DPP CAS tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber :

Berita Terkait

Pandangan Praktisi Hukum Iswan Samma, S.H.: Dewan Pers Independen Harus Hentikan Manuver Monopoli Dewan Pers Melalui Judicial Review
Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni Lambat Menyelesaikan Permohonan Penggunaan Kawasan Hutan Bidang Pertambangan  
Pegiat Hukum Soroti Mutasi Staf Ditjen Hubla Terkait Konflik Kepentingan, Menteri Perhubungan Diminta Bertindak
Viva Yoga Mauladi, Wakil Ketua Umum DPP PAN : Komitmen PAN Menjaga Amanah Reformasi
IPW Dukung Asta Cita Prabowo, Desak Kejagung Ungkap Aktor Korupsi Pertamina
Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih: Terkait Aduan Minerba, Banyak Perubahan Regulasi
Perkuat Sinergitas, Kapolda Metro Jaya Gelar Bukber dengan Insan Pers
Capaian Program Asta Cita, Bareskrim Polri Bongkar 6.881 Kasus Narkoba dalam Dua Bulan

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:08 WIB

Gubernur Maluku Utara Lantik Ketua TP-PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:53 WIB

Misi Dagang Jatim-Malut, Gubernur Khofifah Tiba di Ternate untuk Perluas Kerja Sama

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:17 WIB

Ngabuburit di Kota Weda, Wakil Bupati Ahlan Djumadil Buka Puasa di Taman Kota

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:57 WIB

Wagub Malut Sarbin Sehe Tegur Plt Karo Umum Soal Air Bersih Masjid Kantor Gubernur

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:51 WIB

Kapolres Halmahera Utara AKBP Faidil Zikri Buka Puasa Bersama Insan Pers

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:45 WIB

Istri Bupati Halsel Rifa’at AlSa’adah Dilantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu, dan Dekranasda

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:12 WIB

Abubakar Abdullah Digosipkan Incar Jabatan Sekda, Gubernur Malut Beri Klarifikasi

Senin, 10 Maret 2025 - 22:02 WIB

Rapat Paripurna Ke-5 : Ini Harapan Ketua DPRD Halsel 

Berita Terbaru

MALUKU UTARA

Gubernur Maluku Utara Lantik Ketua TP-PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota

Selasa, 11 Mar 2025 - 14:08 WIB