Merasa Dizalimi Timsel Komisioner KPU, Peserta Ini Angkat Bicara

Rabu, 12 April 2023 - 17:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, REJANG LEBONG – Pasca pemberitaan HMI Cabang Curup terkait permintaan tidak adanya transparansi terkait seleksi anggota KPU kabupaten di Provinsi Bengkulu, ternyata mendapat respon cepat dari salah satu peserta yang merasa dirinya dizalimi oleh pihak Tim Seleksi (Timsel).

Pasalnya, Nurdin yang mengikuti kontestasi calon KPU Kabupaten Rejang Lebong mengaku meraih poin nilai cukup tinggi saat tes tertulis (CAT), namun dirinya tidak masuk dalam pengumuman 20 besar calon anggota KPU Kabupaten yang berhasil lolos tes tertulis dan tes psikologi. Bahkan, ada dugaan beberapa nama dalam 20 besar tersebut ada yang nilainya rendah.

“Kalau nilai tes tertulis CAT sayo itu 82 dan saya mendapat informasi ada beberapa nama dalam 20 besar calon anggota KPU kabupaten Rejang Lebong yang nilai CAT nya diduga kuat dibawah 50,” ungkap Nurdin Sindak kepada media, Rabu (12/4/2023).

Ia juga mengaku bahwa dirinya sempat menghubungi Ketua Timsel Bengkulu 1 KPU Kabupaten Rejang Lebong, Syaiful Anwar melalui pesan WhatsApp (WA) untuk mempertanyakan alasan atau perihal dirinya tidak masuk dalam 20 besar. Sehingga dijawab oleh Ketua Timsel bahwa dirinya gagal dalam tes psikologi.

Anehnya, isi pesan WA tersebut menyampaikan dari 432 peserta calon anggota KPU Kabupaten di Bengkulu 1 dan Bengkulu 2, hanya 42 peserta yang direkomendasikan.

Artinya, sebanyak 390 peserta yang mengikuti tes KPU ini, dipertanyakan kualitas mental psikologi ataupun kejiwaan dan daya pikirnya. Dan dapat disimpulkan, 20 peserta dikali 8 Kota/Kabupaten, terdapat 160 peserta yang masuk 20 besar.

Baca Juga :  KPU Papua Sebut Masalah Telekomunikasi Jadi Kendala Laporan Pemilu 256 TPS

“Jadi dari beberapa nama yang masuk dalam 20 besar di masing – masing kabupaten/kota, ada yang gagal atau tidak direkomendasikan pada tes psikologi, namun tetap digolkan,” ungkap anggota Majelis Penasehat MD KAHMI Rejang Lebong ini.

Lanjutnya, bahkan beredar kabar jika yang bakal duduk di Komisioner KPU Kabupaten sudah ada orang-orangnya. Sehingga, dirinya menilai jika demikian benar-benar ada untuk apa dilaksanakan seleksi, langsung tunjuk saja yang akan duduk, daripada menguras anggaran pemerintah yang cukup besar dalam proses seleksi komisioner KPU ini.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak Rejangnews.com sudah berupaya menghubungi Timsel untuk konfirmasi, namun Ketua Timsel Saiful Anwar, belum berani menanggapinya.

Baca Juga :  Praktisi Hukum Desak KPK Tahan 2 Tersangka Baru Kasus OTT Eks Gubernur Malut

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Mufik
Sumber :

Berita Terkait

Warga Desa Wayaua Antusias Sambut Program Unggulan Rusihan-Muhtar
Abdurahman Hamzah Nyatakan Dukungan Ke Rusihan-Muhtar di Pilkada Halsel 
Kampanye di Desa Wayamiga Warga Komitmen Menangkan Rusihan-Muhtar di Pilkada halsel 
Hi.Salmin Siko: Ajak Masyarakat Pilih Husain-Asrul di Pilgub Malut 
Ribuan Masa Sambut Kedatangan Sultan Husain Alting
INPIST Dukung Program Swasembada Energi Presiden Prabowo Subianto
Dukung Percepatan SPN, Pemkot Tidore Gandeng Polresta Tidore Tanam Bibit Jagung
Gerakkan 20 Ribu Relawan, Udi Lahabato: Siap Menangkan Rusihan-Muhtar

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven di PA Jakarta Selatan

Senin, 9 September 2024 - 21:19 WIB

Kemenpora dan KPK Latih Pemuda Talenta Muda 2024 dalam Bimtek Anti Korupsi: Membangun Masa Depan yang Bersih

Sabtu, 27 Juli 2024 - 23:15 WIB

Hasil Semifinal Piala AFF U-19: Gol Tunggal Buffon Antarkan Indonesia Ke Final

Selasa, 2 Juli 2024 - 20:40 WIB

Andi Miftahul Jannah Anwar, Pemenang Dara Sulawesi Selatan 2024 Gaungkan Penerapan Filosofi Bugis

Sabtu, 22 Juni 2024 - 12:12 WIB

Fachrul Razi Nonton Bareng Bersama Mendagri dan Ketua Komisi 2 DPR RI

Selasa, 18 Juni 2024 - 18:12 WIB

17 Team Dari Manado Ramaikan Soekarno Cup Usia Dini Di Tidore

Minggu, 19 Mei 2024 - 02:04 WIB

Razman siap Memfasilitasi Tanding Tinju, Benny: Hotman Hanya bisa Pamer Cincin

Minggu, 12 Mei 2024 - 20:01 WIB

Demi Bela Klien, Benny Wulur Tantangan Tinju Hotman Paris di Ring Arena

Berita Terbaru