DETIKINDONESIA.CO.ID, CIANJUR – Kabupaten Cianjur menjadi salah satu daerah yang terkenal akan keindahan alamnya. Kabupaten di provinsi Jawa Barat ini merupakan salah satu daerah yang termasuk kawasan puncak. Hal tersebut menjadikan Cianjur sebagai tempat yang kerap dikunjungi. Daerah penghasil beras Pandanwangi ini ramai didatangi oleh wisatawan karena wilayahnya yang begitu sejuk dan asri.
Tak hanya keindahan alamnya, masyarakatnya pun terkenal santun dan ramah. Apalagi para gadis di sana yang terkenal dengan parasnya yang cantik dan anggun. Seperti baru-baru ini, seorang gadis bernama Salma Zahra Khairunnisa, yang akrab dipanggil Salma, Mojang Cianjur 2021 tersebut begitu mencuri perhatian.
Selain cantik, ia bekerja sebagai Beauty Preneur yang hobinya di bidang kecantikan, dan memiliki cita-cita sebagai entrepreneur.
“Alhamdulillah kegiatan saat ini, saya sedang mengembangkan Studio Beauty. Mohon do’anya agar selalu dimudahkan dan dilancarkan,” katanya kepada wartawan, Senin (27/06/2022).
Penulis | : Tim |
Editor | : Michael |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya