Munaslub Pekan Ini, Anas Urbaningrum Siap Jadi Ketum Partai Kebangkitan Nusantara

Selasa, 11 Juli 2023 - 06:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anas Urbaningrum Disebut Akan Dijadikan Ketua Umum PKN Yang Diputuskan Pada Pekan ini. (detikindonesia.co.id)

Anas Urbaningrum Disebut Akan Dijadikan Ketua Umum PKN Yang Diputuskan Pada Pekan ini. (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) I Gede Pasek Suardika membenarkan rencana Anas Urbaningrum menjadi ketua umum parpol itu akan diputuskan dalam forum musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) yang akan digelar pada pekan ini.

“14-16 Juli rencananya PKN Munaslub. Iya [akan diputuskan soal Anas jadi Ketum],” kata Gede Pasek saat dikonfirmasi Detikindonesia Senin (10/7).

Gede Pasek mengatakan Munaslub PKN akan digelar di Jakarta. Namun, ia belum merinci lokasi persis gelaran tersebut. Gede Pasek hanya mengatakan Munaslub itu akan digelar secara sederhana.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sederhana saja yang penting penuh makna,” kata dia. Per Senin ini diketahui Anas telah bebas murni dari hukuman tindak pidana korupsinya. Sebelumnya dia sempat mendekam di penjara karena divonis bersalah dalam kasus proyek pembangunan Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang 2010-2012.

Baca Juga :  Tasyakuran Milad STII, LaNyalla: Tugas Partai Berbasis Islam Bukan Hanya Pilpres

Mantan Ketum Partai Demokrat ini dihukum delapan tahun penjara dalam kasus tersebut di tingkat Peninjauan Kembali (PK).

Selain dihukum delapan tahun penjara, hak politik Anas juga dicabut. Ia dilarang dipilih selama lima tahun sejak bebas dari penjara.

Belakangan ini nama Anas kerap dikaitkan dengan Partai Kebangkitan Nasional. PKN merupakan salah satu peserta penipu 2024 dengan nomor urut 9.

Bahkan, Gede Pasek pada pertengahan Mei lalu sempat mengaku akan memberikan jabatan ketua umum partai ini kepada Anas. Penyerahan itu direncanakan akan digelar pada Juli.

Gede Pasek mengaku sudah bicara dengan Anas terkait penyerahan jabatan tersebut.

“Iya sudah dibicarakan soal penyerahan jabatan ke Mas Anas, teknisnya Juli nanti. Statusnya Mas Anas masih Cuti Menjelang Bebas (CMB), kami menunggu status itu selesai 9 Juli,” ujar Pasek kepada Detikindonesia, Jumat (12/5) lalu.

Baca Juga :  Yusril: Kecurangan Pilpres Selesaikan di MK Bukan Dengan Hak Angket DPR

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber : CNNINDONESIA

Berita Terkait

Viva Yoga Mauladi: Danantara Siap Jadi SWF Terbesar, Saingi Temasek dan ICD
Ombudsman Ajak Masyarakat Berani Bersuara Demi Layanan Publik Berkualitas
Bebas Pungli ! Ombudsman dan Wali Kota Padang Sepakat Larang Penjualan Seragam di Sekolah Negeri
Dorong Revisi UU Ombudsman, ORI Tekankan Transparansi Kebijakan BBM
Ombudsman RI Dorong Revisi UU No. 37 Tahun 2008 untuk Adaptasi dengan Perkembangan Zaman
Geisz Chalifah Kritik Pejabat Pertamina, NIC Sebut Sebagai Provokasi di Media Sosial
Para Alumni UI Luncurkan Petisi Menolak Keputusan Rektor Terkait Kasus Bahlil Lahadalia
Pandangan Praktisi Hukum Iswan Samma, S.H.: Dewan Pers Independen Harus Hentikan Manuver Monopoli Dewan Pers Melalui Judicial Review

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:26 WIB

Dukung Pendidikan, Pemkab Teluk Bintuni Bantu Sarana Belajar di Distrik Aroba

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:15 WIB

KPU Kaimana Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu, Syukuri Kelancaran Pilkada

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:04 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Ajukan RAPBD 2025, Prioritaskan Kesejahteraan Masyarakat

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:52 WIB

Ombudsman RI Papua Barat dan DPRD Perkuat Pengawasan Pelayanan Publik

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:28 WIB

Johny Kamuru: Penanggulangan Banjir Jadi Prioritas Pembangunan Kabupaten Sorong

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:04 WIB

Bupati Sorong Johny Kamuru Buka Musrenbang Distrik, Tekankan Efisiensi Anggaran

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:30 WIB

Bupati Sorong Johny Kamuru Fokus pada Pembangunan Berkelanjutan, Tanpa Target 100 Hari Kerja

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:24 WIB

Danlantamal XIV Sorong Terima Kunjungan Gubernur Papua Barat Daya, Bahas Keamanan Maritim

Berita Terbaru