Nasib 34 Mahasiswa Penerima Beasiswa Otsus di Rusia Asal Provinsi Papua Pegunungan Berada Dititik Akhir, Akan di Drop Out/DO Dari Universitas di Rusia

Selasa, 31 Oktober 2023 - 09:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Melalui hasil validasi data yang dilakukan IAPSAO, BPSDM Provinsi Papua, dan Kemendagri beberapa bulan lalu terdapat 34 mahasiswa, namun setelah DOB 25 mahasiswa penerima beasiswa Otsus berstatus tidak terverifikasi. Kenapa 25 mahasiswa tersebut tidak dimasukkan dalam verifikasi data beasiswa?

Sembilan (9) mahasiswa diantaranya sudah terverifikasi, namun yang sudah dibayarkan awalnya lima (5) mahasiswa saja. Setelah koordinator Mahasiswa Papua Pegunungan di Rusia melakukan mediasi pers rilis melalui media di Papua maka dua (2) mahasiswa telah dibayarkan dan 2 lainnya belum dibayarkan hingga saat ini.

Ada banyak kesalahan data hasil verifikasi IAPSAO, BPSDM dan Kemendagri seperti mahasiswa yang aktif di Amerika tetapi kota studi negara keterangannya tertulis di Rusia, ada juga status mahasiswa masih aktif tetapi ditulis sudah selesai, ada yang kuliah online dari Jakarta dan Jayapura tetapi belum diberangkatkan hingga saat ini, 25 Mahasiswa kuliah aktif di Rusia tetapi nama nama mahasiswa belum terverifikasi. Dan beberapa mahasiswa nomor rekeningnya pun masih atas nama pihak ketiga.

Sehingga data-data yang diverifikasi belum ada yang benar, maka dimohon kepada Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan, dalam hal ini Dinas Pendidikan untuk memastikan serta mengecek keberadaan mahasiswanya langsung ke Rusia.

Sebanyak 25 mahasiswa dengan status tidak terverifikasi, namun hingga saat ini masih kuliah aktif di Rusia. Hal ini sangat disayangkan, kami sebagai generasi muda, masa depan Provinsi Papua Pegunungan yang sedang menempuh pendidikan di berbagai Universitas Russia, merasa belum mendapatkan hak yang seharusnya kami dapatkan.

Kami merasa sangat dirugikan karena OTSUS merupakan hak kami sebagai anak adat, OAP di wilayah Lapago yang semestinya, di dapatkan tanpa dipersulit dengan kebijakan UUD Otsus 2021. Dengan pemerataan pembangunan Sumber Daya Manusia, namun situasi kami saat ini sangat memprihatinkan.

Baca Juga :  Afriansyah Noor Janji Rangkul Semua Pihak Jika Terpilih Sebagai Ketum PBB

Karena, sudah kurang lebih hampir satu tahun kami kerja paru waktu kuliah untuk mempertahankan hidup di Rusia. Kerja jadi kuli bangunan, mencuci piring di restoran, sapu-sapu di jalanan dan lainnya yang akhirnya mengakibatkan nilai akademik mahasiswa berdampak buruk dan terancam dikeluarkan.

Komunikasi yang sudah kami lakukan sampai saat ini belum ada petunjuk dari Dinas Pendidikan yang jelas terkait nasip kami. Kami minta nama-nama yang sudah kami kirim, agar segera di masukkan dalam daftar penerima beasiswa Otsus, lalu dibayarkan seperti yang sudah dibayarkan kepada beberapa teman-teman kami dari Januari – Agustus 2023.

Sekaligus dengan kawan kawan kami yang sudah dibayarkan tunggakan dari Januari sampai Juni namun, Juli sampai Desember belum direalisasikan hingga saat ini.

Baca Juga :  Pj. Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere Saat Bertemu Siswa SMA Taruna Kasuari Nusantara

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa
Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti
Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029
Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya
Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi
Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi
Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:26 WIB

Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Sabtu, 19 April 2025 - 15:21 WIB

PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia

Sabtu, 19 April 2025 - 15:20 WIB

Pejabat Kades Diduga Berhentikan 8 Kaur Desa Dan Gaji Dua Bulan Tak Dibayarkan 

Jumat, 18 April 2025 - 23:46 WIB

Harita Nickel Berkontribusi dalam Pembangunan Sosial Ekonomi Pulau Obi

Jumat, 18 April 2025 - 23:06 WIB

Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 

Jumat, 18 April 2025 - 19:37 WIB

Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan

Jumat, 18 April 2025 - 15:35 WIB

Wakil Bupati Halmahera Selatan Gelar Konsultasi dengan Dirjen Bina Pemdes Kemendagri

Jumat, 18 April 2025 - 11:46 WIB

Bupati Halsel Dorong Paguyuban Adat Kelola Taman Budaya di Hutan Kota

Berita Terbaru