DETIKINDONESIA.CO.ID, MALANG- Ribuan orang dari berbagai wilayah di kota Malang dan sekitarnya Sabtu (22/1/2022) pukul 19.00 WIB mengikuti acara Ngaji Budaya dan Doa Lintas Agama bertajuk ‘1000 Sajen dan 1000 Dupa’ .
Acara tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu (22/1/2022) pukul 19.00 WIB di depan kantor Balai Kota Malang, jalan Tugu No 1 Kidul Dalem, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
Kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk mempererat seduluran dan menjaga kelestarian budaya leluhur serta saling menghormati antar pemeluk agama dan kepercayaan yang ada di masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tokoh masyarakat kota Malang baik dari lintas agama, tokoh seni budaya dan beberapa ormas di Malang serta warga Malang mendukung kegiatan ini.
Gus Hisa Al-Ayubbi koordinator kegiatan mengatakan, ada dua tujuan utama dalam rangkaian kegiatan Acara 1000 Sajen dan 1000 Dupa.
“Tujuan acara ini pertama adalah doa bersama lintas agama dan kedua memperkenalkan budaya Jawa yang selama ini dianggap miring oleh masyarakat,” kata Gus Hisa
Seperti diketahui beberapa saat yang lalu telah timbul intoleransi di Semeru Lumajang yang dilakukan oleh seorang oknum mahasiswa hingga membuat kegaduhan di masyarakat dengan dalih agama.
“Dengan kejadian di Semeru lalu, kita bisa ambil hikmahnya di sini. Seluruh budayawan dan seniman bersatu di sini,” ujar Gus Hisa pria yang juga sebagai pengasuh PPIQ Darul Hidayah
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Andi |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya