Pabowo Minta Rakyat Bersabar Tunggu Hasil Kerja Pemerintah

Senin, 30 Desember 2024 - 14:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden RI Prabowo Subianto berpidato dalam acara Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena, kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (28/12/2024).

Presiden RI Prabowo Subianto berpidato dalam acara Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena, kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (28/12/2024).

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Presiden RI Prabowo Subianto saat berpidato di hadapan umat kristiani saat acara Perayaan Natal Nasional 2024 di Jakarta, Sabtu (28/12), meminta rakyat bersabar menunggu hasil berbagai program kerja pemerintah.

Presiden menyebut pemerintahannya per hari ini telah berjalan selama 2 bulan 8 hari.

“Saudara-saudara dalam kesempatan ini, saya mohon sekali lagi, seluruh rakyat Indonesia untuk bersabar sebentar. Saya mengerti sebenarnya saudara berat sekali untuk sabar,” kata Presiden saat berpidato dalam Perayaan Natal Nasional 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam waktu 2 bulan 8 hari, Prabowo menilai kinerja pemerintah sejauh ini relatif lumayan. Presiden juga memuji timnya yang saat ini menjalankan pemerintahan.

Baca Juga :  Polda Metro Jaya Abaikan Rekomendasi Rowassidik SP3 Kasus Pidana, Warga Korban Gusuran Tol Cibitung–Cilincing Meradang

Ditegaskan pula bahwa hasil-hasil terbaik yang diinginkan untuk rakyat, harus dipersiapkan dengan matang.

“Saya juga berdoa kepada Tuhan, ya Tuhan berilah saya kekuatan untuk memberi hasil untuk rakyat secepatnya. Akan tetapi, saya tidak mau membohongi rakyat. Ibarat menanam, kita menanam tanaman harus tanam dengan baik, siapkan lahannya, cari pengairannya, cari benih yang baik. Kita tanam dengan baik, kita rawat, kita airi, kita jaga. Insyaallah, panennya akan baik saudara-saudara,” kata Presiden Prabowo.

Prabowo mengemukakan bahwa Pemerintah saat ini menghadapi banyak tantangan dalam upayanya memberikan yang terbaik untuk rakyat, khususnya koruptor.

“Si koruptor-koruptor itu, si maling-maling itu tidak rela melihat ada pemerintah Indonesia yang ingin membenahi diri, ingin membersihkan diri, dan kita akan digoyang, akan dibikin isu ini, isu itu,” kata Presiden sambil menunjukkan gerakan silat khasnya.

Baca Juga :  Setelah Sukses Laksanakan SKBKT, Karang Taruna Barru, Akan Gelar Try Out Akbar

Terlepas dari berbagai tantangan itu, Prabowo bertekad berjuang seluruh jiwa raga untuk membela kepentingan rakyat, menjaga kekayaan negara, menegakkan kebenaran dan hukum, serta memberantas korupsi.

“Ayo bersatu bersama kami. Rakyat menuntut pemerintahan yang bersih. Saya ulangi, rakyat menuntut pemerintahan yang bersih. Saya dipilih oleh rakyat atas nama rakyat Indonesia. Saya tegaskan, semua, aparat pemerintah Indonesia, bersihkan dirimu masing-masing!” seru Prabowo.

Perayaan Natal Nasional 2024 digelar di Indonesia Arena, kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, sejak Sabtu sore. Presiden Prabowo hadir bersama jajaran menterinya yang kompak mengenakan batik berwarna cokelat tua.

Hadir pula Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Jaksa Agung St. Burhanuddin, tiga kepala staf, yaitu Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal TNI M. Tonny Harjono.

Baca Juga :  Harapan Anastasia Praditha, Puteri Indonesia Intelegensia 2019 di Tahun Baru

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : LUKAS
Sumber : ANTARA

Berita Terkait

Para Alumni UI Luncurkan Petisi Menolak Keputusan Rektor Terkait Kasus Bahlil Lahadalia
Pandangan Praktisi Hukum Iswan Samma, S.H.: Dewan Pers Independen Harus Hentikan Manuver Monopoli Dewan Pers Melalui Judicial Review
Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni Lambat Menyelesaikan Permohonan Penggunaan Kawasan Hutan Bidang Pertambangan  
Pegiat Hukum Soroti Mutasi Staf Ditjen Hubla Terkait Konflik Kepentingan, Menteri Perhubungan Diminta Bertindak
Viva Yoga Mauladi, Wakil Ketua Umum DPP PAN : Komitmen PAN Menjaga Amanah Reformasi
IPW Dukung Asta Cita Prabowo, Desak Kejagung Ungkap Aktor Korupsi Pertamina
Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih: Terkait Aduan Minerba, Banyak Perubahan Regulasi
Perkuat Sinergitas, Kapolda Metro Jaya Gelar Bukber dengan Insan Pers

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:04 WIB

Gubernur Aceh Mualem Resmi Buka MTR XXIV di Aceh Barat

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:04 WIB

Profil Iskandar Ismail, Anak Bireuen yang Sukses Pimpin Calypte Holding, Perusahaan dibalik Indonesia Airlines

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:24 WIB

Dubes UEA Tinjau Peluang Investasi Bersama Wagub Aceh di Pelabuhan Sabang

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:15 WIB

Gubernur Aceh Dampingi Investor Jakarta Tinjau Pembangunan Pabrik Rokok

Senin, 10 Maret 2025 - 12:00 WIB

Ketua DPR Aceh Dukung Investasi Uni Emirat Arab untuk Percepat Ekonomi Daerah

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:20 WIB

Gubernur Aceh Muzakir Manaf Ajak Masyarakat Raih Berkah Ramadan

Senin, 3 Maret 2025 - 14:44 WIB

Bupati Tarmizi Janji Lakukan Perubahan dalam Pemerintahan Aceh Barat

Senin, 3 Maret 2025 - 12:58 WIB

Teuku Kamaruzzaman: Aceh Perlu Penjelasan Transparansi dan Pola Distribusi BBM

Berita Terbaru

Panggung utama MTR XXIV Aceh Barat, Rabu (12/3/2025). Detik Indonesia/RRI

ACEH

Gubernur Aceh Mualem Resmi Buka MTR XXIV di Aceh Barat

Rabu, 12 Mar 2025 - 15:04 WIB