Paparkan 4 Program Kemitraan, Inilah Dilakukan Gerakan Oleh Hj. Wenny Haryanto Terkait BLK dan PKTD

Sabtu, 15 Juli 2023 - 15:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Paparkan 4 Program Kemitraan, Inilah Dilakukan Gerakan Oleh Hj. Wenny Haryanto Terkait BLK dan PKTD (detikindonesia.co.id)

Paparkan 4 Program Kemitraan, Inilah Dilakukan Gerakan Oleh Hj. Wenny Haryanto Terkait BLK dan PKTD (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, DEPOK  –  Anggota Komisi IX DPR RI Dra. Hj. Wenny Haryanto, SH Wenny memaparkan program-program mitra kerja di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

“Ada beberapa program kemitraan yang bisa diserap masyarakat, diantaranya program Padat Karya (PK), Tenaga Kerja Mandiri (TKM) dan Balai Latihan Kerja (BLK) di Kemenaker, dan Padat Karya Tunai Desa (PKTD) di Kemenkes. Silahkan jika masyarakat ingin menyerap program ini karena sangat bermanfaat,” kata Wenny di sela menjadi pembicara dalam kegiatan “Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Dalam Rangka Sosialisasi Pengobatan Diare” Bersama mitra kerja Kemenkes RI di Depok, Kamis (13/7/2023).

Wenny mengaku sengaja menyosialisasikan seluruh program yang diluncurkan mitra kerja Komisi IX DPR RI untuk diketahui masyarakat agar penyerapannya bisa maksimal.

“Ya kalau tidak kita sosialisasikan, masyarakat tidak akan mengetahui, dan pada akhirnya program-program yang harusnya bermanfaat untuk masyarakat malah menjadi mubazir karena tidak terserap secara maksimal,” tegasnya.

Wenny memaparkan, untuk mendapatkan program BLK syarat pertama harus memiliki pondok pesantren (Ponpes) dan memiliki lahan atau tanah kosong.

“BLK ini nilainya 750 juta, syaratnya harus ada Ponpes dan memiliki lahan kosong minimal 350m2 untuk dibangun BLK nya. BLK ini nantinya bisa dijadikan tempat pelatihan seperti pelatihan bahasa asing, konveksi seperti menjahit, komputer, perhotelan, pertukangan, dan lainnya,” ujar Wenny anggota Legislatif Dapil Jawa Barat VI Kota Depok dan Kota Bekasi ini.

Baca Juga :  Dukungan Terus Mengalir, Pemuda Pancasila Depok Siap Mendukung Wenny Haryanto Kembali Maju DPR RI

Sementara syarat untuk mendapatkan program padat karya, lanjut Wenny syaratnya harus memiliki sebuah yayasan.

“Bantuan program padat karya nilainya 100 juta, syaratnya harus memiliki yayasan untuk menampung bantuan dana PK itu. Bantuan ini bisa untuk pembangunan jalan, drainase, turap tebing, parit, mck dan lainnya,” katanya.

Untuk program tenaga kerja mandiri (TKM) syaratnya masyarakat harus membuat kelompok minimal 10 warga atau KTP.

“Bantuan TKM ini nilainya 20 juta, dan diserahkan langsung ke kelompok yang terdiri dari 10 warga. Syaratnya kelompok tersebut membuat proposal sederhana selanjutnya minta persetujuan dan tanda tangan dari lurah setempat. Usaha yang bisa dilakukan bisa bidang perdagangan, Perikanan, Peternakan.
Setelah itu ketua kelompok buat akun siap kerja dan daftarkan ke BISHUB,”jelasnya.

Baca Juga :  Silaturahmi Bersama Karang Taruna Kota Bekasi, Wenny Haryanto Sosialisasikan Program Kemitraan Komisi IX DPR RI

Selanjutnya program PKTD di Kemenkes kegiatan pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan kualitas lingkungan dengan pembangunan sarana sanitasi dan cuci tangan pakai sabun.

“Bantuan ini nilainya 100 juta untuk pembangunan sanitasi, dapur umum, sistem perairan (toren) di ponpes atau lembaga keagamaan,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber : WARTADEPOK

Berita Terkait

Gubernur Malut Luncurkan KIP Kuliah Daerah, Direspons Positif Pemerintah Pusat
Kapolda Maluku Utara Didorong Tindak Tegas Ahmad Hi. Djaim atas Dugaan Penghinaan dan Provokasi ke Kesultanan Tidore
Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati
Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat
Rayakan Paskah Kristus, GAMKI dan Polres Halsel Bagikan Sembako Kepada Janda dan Anak Yatim di GPM Tomori
Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar
Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:54 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Yakini Bisa Sinergi dengan Koperasi yang Sudah Ada

Senin, 21 April 2025 - 14:24 WIB

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti

Senin, 21 April 2025 - 12:45 WIB

Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:23 WIB

Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman

Senin, 21 April 2025 - 09:53 WIB

Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan

Minggu, 20 April 2025 - 19:41 WIB

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa

Minggu, 20 April 2025 - 09:12 WIB

Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti

Sabtu, 19 April 2025 - 20:36 WIB

Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029

Berita Terbaru