Partai Masyumi “Reborn” Resmi Labuhkan Pilihan Dukung Anies Capres 2024

Jumat, 9 Juni 2023 - 21:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abdullah Hehamahua Ketua Majelis Syuro DPP Partai Masyumi (ANTARA)

Abdullah Hehamahua Ketua Majelis Syuro DPP Partai Masyumi (ANTARA)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Masyumi resmi melabuhkan pilihannya kepada Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

Ketua Majelis Syuro DPP Partai Masyumi, Abdullah Hehamahua, mengatakan partainya mendukung Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024. Keputusan dukungan itu sudah ditetapkan dalam Rapat Majelis Syuro Masyumi satu pekan yang lalu.

“Kami resmi dukung Anies. Saya sebagai Ketua Majelis Syuro yang memutuskan itu dengan teman-teman Majelis Syuro. Terakhir [rapat] Ahad lalu,” kata Abdullah seperti dilansir dari CNNIndonesia.com, Jumat (9/6/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Abdullah berpandangan alasan utama Masyumi mendukung Anies karena mantan Gubernur DKI Jakarta itu punya komitmen terhadap pemberantasan korupsi.

Baca Juga :  Kadin Indonesia Beri Selamat Atas Pelantikan Bahlil Lahadalia dan Rosan Roeslani Sebagai Menteri

Abdullah mengenang dirinya dan Anies sempat tergabung dalam Komite Etik di KPK pada tahun 2013 lalu. Ia mengklaim Anies sebagai sosok yang transparan dan progresif memberantas korupsi.

“Dan tiap calon capres-cawapres punya kelebihan dan kelemahan, tapi hasil kajian kami Anies terbaik dari tiga [kandidat] yang ada. Terutama soal komitmen pemberantasan korupsi,” katanya.

Abdullah mengungkapkan dukungan Partai Masyumi akan dikomunikasikan secara langsung dengan Anies. Pihaknya juga akan mendiskusikan ke 3 partai pendukung Anies.

“Sudah satu pekan yang lalu kita sudah membicarakan (dukungan ke Anies), usul dari daerah, provinsi, kemudian diputuskan mendukung Mas Anies. Terlepas dari Anies dijegal atau tidak, Anies lolos atau tidak dalam proses pencapresan nanti,” kata Abdullah.

Baca Juga :  LaNyalla Minta ESDM Konsisten Tolak Pengalihan PI Blok Migas Bulu ke Perusahaan Kanada

“Anies sibuk, cari waktu kapan Anies punya waktu untuk kemudian deklarasi secara resmi. Kita juga melakukan pendekatan dengan 3 partai pengusung Anies,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029
Bertemu Jajaran Bappebti, Bamsoet Apresiasi Beroperasinya Bursa Kripto Indonesia 
Bahlil Optimis Golkar Menang 60 Persen di Pilkada Serentak 2024
KPK Harapkan Dewas Terpilih Sosok yang Berintegritas
Mardiono Beri Sinyal Maju Sebagai Ketua Umum PPP
Jokowi Hadiri Kampanye Terbuka Paslon Luthfi-Yasin di Purwokerto
Ketua DPD RI Siap Bentuk Pansus Judi Online
Kemampuan dan Dedikasi Mr. Darmono Memang Layak Pimpin PLN Persero

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:53 WIB

Libatkan Seluruh Panwaslu, Bawaslu Halsel Gelar Bimtek Tingkatkan Pengawasan Jelang Pungut Hitung

Rabu, 20 November 2024 - 13:42 WIB

Bawaslu Halsel: Gelar Deklarasi Tolak Politik Uang, Hoax, Dan Politisasi Sara

Senin, 18 November 2024 - 21:21 WIB

Pernyataan Mukmina Terkait Jalan Lingkar kayoa, Hanya Mencari Ketenaran 

Senin, 18 November 2024 - 18:46 WIB

Tim SMP Negeri 6 Depok Juara JA Spark the Dream Social Challenge 2024 di Asia Pasifik

Senin, 18 November 2024 - 13:35 WIB

Udi Sebut: Soal Pertanyaan Rahmi Husain Adalah Bentuk Kekecewaan, Karna Kalah di Pileg Kemrin 

Sabtu, 16 November 2024 - 20:32 WIB

Jenderal (HOR) Agus Andrianto Diganjar Gelar Kehormatan, DMI Sebut Dedikasinya Tak Tertandingi

Sabtu, 16 November 2024 - 14:00 WIB

Dalam Rangka menyambut HUT ke-60 Partai Golkar, DPD Partai Golkar Jakarta Timur Gelar Senam Massal 

Sabtu, 16 November 2024 - 10:03 WIB

Semangat Hari Pahlawan, Relawan SEJAJAR Resmi Usung RIDO untuk Jakarta

Berita Terbaru

Nasional

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:08 WIB