“Diharapkan hal itu dapat memantik timbulnya kepercayaan diri kita untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata kita,” ujar Gubernur Rohidin yang hadir didampingi istri tercinta Derta Wahyulin.
Upaya pemerintah untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata juga harus didukung infrastruktur yang memadai, dengan kelancaran transportasi darat, laut dan udara.
“Sektor pariwisata akan berkembang baik jika didukung infrastruktur yang memadai, untuk itu semua jalur transportasi akan kita aktifkan kembali, terlebih lagi saat ini jalur dengan provinsi tetangga telah terhubung sehingga memudahkan akses wisatawan berkunjung ke objek wisata kita,” demikian Gubernur Rohidin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Acara ini dihadiri Plt Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, Asosiasi penyelenggara kepariwisataan Provinsi Bengkulu, Pelaku Usaha serta pimpinan Media Massa.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2