PD Muhammadiyah Dan Aisyiyah Halsel, Gelar Musda Ke- IV

Rabu, 13 September 2023 - 13:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, HALSEL  – Musyawarah daerah (Musda) ke-IV Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) PD Aisyiyah dan PD Nasyiatul Aisyiyah Halmahera Selatan (Halsel) bakal digelar di Hotel Buana Lipu, desa Tomori, Kecamatan Bacan Selatan, Kamis (14/9 2023) mendatang.

Gelaran Muda tersebut bakal di buka langsung Bupati Halsel Usman Sidik. Hal ini dikatakan ketua panitia pelaksana Musda ke-IV PDM Halsel, Arifin saat menggelar konferensi, Selasa (12/9/2023).

Arifin mengaku, Selain Bupati, semua pejabat lintas instansi vertikal maupun non vertikal turut diundang, termasuk pimpinan ormas dan partai politik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengatakan, pembukaan Musda ini akan diawali dengan pawai Taaruf yang akan dimeriahkan siswa-siswi dari satuan pendidikan Muhammadiyah.

Baca Juga :  Wilayah Batu Diguyur Hujan Lebat Disertai Angin Kencang, Akibatkan Pohon Sono Kembang Tumbang

“Jadi pawai ini akan di mulai dari depan sekretariat Muhammadiyah dan finis di Zero Point Labuha. Insyaallah besok pawai dilaksanakan,” ujarnya.

Ia juga menambahkan, dalam Musda ke-IV, panitia telah mengusung tema “Memajukan Halmahera Selatan Mencerahkan Umat dan Mewujudkan Senyum Saruma”.

“Untuk peserta yang akan mengikuti Musda ini sebagian besar sudah ada di Labuha. Insyaallah besok ada yang menyusul,” tambahnya.

Sementara panitia pemilihan Musda, Iswan Abubakar menjelaskan teknis pemilihan ketua PDM dalam Musda nanti, bakal ada 13 orang yang akan dipilih sebagai calon pimpinan daerah. Setelah dipilih, selanjutnya 13 orang itu akan bermusyawarah untuk menentukan sosok yang akan memimpin PDM Halsel ke depan.

Baca Juga :  Kasat Reskrim Sebut, Tidak Ada Oknum Brimob Yang Terlibat Pemukulan Warga

“Dan alhamdulillah sampai saat ini sudah ada 19 orang yang mengambil formulir untuk mencalonkan diri sebagai pimpinan daerah Muhammadiyah,” ungkapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Abdila Amin
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Kampung Duri Kosambi Rayakan Lebaran Antar Kampung, Fachry Dukung Jadi Warisan Budaya
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Gelar Open House di Rumah Dinasnya
Debt Collector Mata Elang Diduga Langgar Hukum Saat Tarik Paksa Mobil di Karawaci
Menag Nasaruddin Umar Ajak Umat Islam Jaga Spirit Ramadan Usai Idulfitri
Ribuan Umat Muslim Laksanakan Salat Idul Fitri 1446 H di Jatinegara
Oknum Polisi di Sikka Cabuli Dua Remaja, Salah Satu Korban Bakar Diri hingga Tewas
Kesibukan Malam Takbiran di Jakarta: Polisi Gambir Jamin Kelancaran Lalu Lintas Menyambut Idul Fitri
IKA Trisakti Matangkan Pemilihan Ketum 2025-2028, Usung Musyawarah Mufakat

Berita Terkait

Selasa, 1 April 2025 - 15:57 WIB

Kampung Duri Kosambi Rayakan Lebaran Antar Kampung, Fachry Dukung Jadi Warisan Budaya

Selasa, 1 April 2025 - 14:56 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Gelar Open House di Rumah Dinasnya

Senin, 31 Maret 2025 - 20:59 WIB

Menag Nasaruddin Umar Ajak Umat Islam Jaga Spirit Ramadan Usai Idulfitri

Senin, 31 Maret 2025 - 13:44 WIB

Ribuan Umat Muslim Laksanakan Salat Idul Fitri 1446 H di Jatinegara

Senin, 31 Maret 2025 - 07:26 WIB

Oknum Polisi di Sikka Cabuli Dua Remaja, Salah Satu Korban Bakar Diri hingga Tewas

Senin, 31 Maret 2025 - 04:36 WIB

Kesibukan Malam Takbiran di Jakarta: Polisi Gambir Jamin Kelancaran Lalu Lintas Menyambut Idul Fitri

Minggu, 30 Maret 2025 - 13:31 WIB

IKA Trisakti Matangkan Pemilihan Ketum 2025-2028, Usung Musyawarah Mufakat

Sabtu, 29 Maret 2025 - 21:08 WIB

Tinjau Pos Pelayanan Mudik di Terminal Pulogebang, Kapolri Imbau Pemudik Jaga Keselamatan

Berita Terbaru

KALIMANTAN TIMUR

Kasatgas Humas Perkuat Sinergitas di Pos PAM Saat Hari Raya

Selasa, 1 Apr 2025 - 20:52 WIB

Bupati Andi Rudi Latif (tengah) bersama Wabup H. Bahsanuddin (kiri) dan Ketua DPRD Tanbu, Andrean Atma Maulani serta jajaran Pemkab Tanah Bumbu menyambut warga dalam Open House Idul Fitri di kediamannya.

KALIMANTAN SELATAN

Bupati Tanah Bumbu Gelar Open House Idul Fitri, Warga Antusias Hadir

Selasa, 1 Apr 2025 - 18:02 WIB