“Sebenarnya saya masih merasa takut untuk datang kesini, tapi setelah dilokasi saya melihat banyak orang yang membutuhkan, khususnya ratusan anak-anak yang menjadi korban membuat hati saya tergerak untuk membantu mereka dengan segenap hati dan kemampuan saya. Waktu saya mendapatkan laporan berupa video dari teman-teman ojol, saya melihat banyak huntara yang tidak layak untuk di tempati, seperti korban yang tinggal di kandang kambing dan kandang bebek, itulah alasannya Perwanti ingin membantu membuat huntara yang layak bagi mereka. Meskipun memerlukan biaya yang tidak sedikit, tapi kami (Perwanti) mencoba untuk galang dana agar dapat membantu mereka,” ujar Surijaty di Posko Sinergy OPB dan Perwanti di Desa Nangrek, Cianjur, Minggu (11/12/2022) pagi.
Surijaty juga menambahkan, bahwa teman-teman ojol yang tergabung di OPB telah melakukan hal yang luar biasa sekali. Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh ojol yang telah peduli terhadap korban bencana.
“Pada kesempatan ini, saya ingin berterimakasih kepada teman-teman ojol yang telah meluangkan waktunya untuk membantu korban bencana mendirikan posko serta huntara bagi korban gempa. Kami (Perwanti) memang telah menggalang dana untuk korban gempa, tapi tanpa bantuan dari ojol mungkin kami tidak bisa dengan tepat memberikan bantuan kepada mereka. Ini bukanlah hal yang pertama kali Perwanti bersinergi dengan ojol, tapi dalam bencana alam ini merupakan sinergi perdana kami. Saya berharap agar kita saling percaya dalam melakukan kebaikan, sehingga dapat kembali berkolaborasi untuk hal-hal kebaikan berikutnya. Sekali lagi saya ucapkan banyak terima kasih buat ojol dan anggota Perwanti serta orang-orang baik yang telah berdonasi untuk korban gempa di Cianjur,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada kesempatan itu, Ketua Umum Perwanti juga meluangkan waktunya untuk melihat-lihat bangunan rumah yang hancur akibat gempa dan beberapa korban yang patah tulang akibat tertimpah reruntuhan bangunan saat gempa pertama terjadi. Surijaty juga berjanji akan memberikan bantuan kursi roda bagi seorang gadis yang kaki kirinya patah akibat gempa.
Salah satu penanggungjawab OPB, Theresa yang akrab di panggil Tere juga tidak bisa menutupi rasa bahagianya telah bersinergi dengan Perwanti. Tere memang telah beberapa kali melakukan kolaborasi dengan Perwanti, tapi untuk sinergi dalam bencana juga merupakan hal perdana dengan Perwanti.
“Terima kasih atas Sinergy Kemanusiaan antara Perwanti dengan OPB. Kami ojol juga bersyukur atas kepercayaan yang diberikan oleh Perwanti melalui Ibu Surijaty untuk menyalurkan bantuan kepada korban bencana di Cianjur. Semoga yang kami lakukan dapat menjadi berkah buat banyak orang dan mereka segera di pulihkan dari rasa trauma yang menimpanya,” tutup Tere.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Michael |
Editor | : Michael |
Sumber | : Special Report |
Halaman : 1 2