DETIKINDONESIA.CO.ID, BABONG – Pemerintah Desa (Pemdes) Ufung telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) melalui Dana Desa (DD) tahap III Tahun 2023 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Ufung Kecamatan Taliabu Utara Kabupaten Pulau Taliabu Maluku Utara.
Kegiatan pembagian BLT-DD tahap III tersebut diserahkan langsung oleh Pj. Kades Ufung Jhon Bugis kepada 31 orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bertempat di Kantor Balai Desa Ufung Kamis, 29/09/2023.
Hadir dalam pembagian BLT-DD tahap III Desa Ufung tersebut, Ketua BPD dan Sekretaris BPD, Kepala Dusun serta Aparat Desa setempat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Penyaluran BLT-DD tahap III tetap sama seperti bulan lalu, tetap 31 orang,”Ujar Jhon Bugis Kamis, 05/10/2023.
Ia menjelaskan bahwa, sesuai dengan aturan penerima manfaat BLT-DD harus betul-betul orang yang berhak menerimanya sesuai data dan harus berdomisili didesa tersebut.
“Iya, penerima manfaat BLT-DD ini Rp. 300.000, untuk tiga bulan, terhitung dari bulan juli, agustus dan september 2023, sehingga totalnya Rp. 900.000 untuk masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM),”ungkapnya.
Ia menambahkan, penyaluran BLT-DD tahap III ini bertujuan untuk pemulihan ekonomi masyarakat dan pemberantasan kemiskinan ekstrim disetiap Desa.
“Besar harapan kami kepada penerima manfaat BLT-DD ini agar dapat dipergunakan untuk sesuatu yang bermanfaat,” Pungkasnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Baharudin |
Editor | : Mufik |
Sumber | : |