DETIKINDONESIA.CO.ID, MANOKWARI – Pemerintah Kabupaten Manokwari bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Manokwari secara resmi melepas Tim Safari Ramadhan 1446 H/2025 M. Kegiatan tersebut diadadakan di gedung Sasana Karya Kantor Bupati Manokwari, Senin (10/3/2025).
Ketua MUI Kabupaten Manokwari, Baharuddin Sabolah, menyampaikan, Safari Ramadhan tahun ini merupakan penyelenggaraan kelima sekaligus yang pertama di periode 2025-2030. Ia menegaskan bahwa kolaborasi antara MUI dan pemerintah daerah dalam program ini telah berjalan dengan baik sejak periode sebelumnya.
“Kami mengapresiasi Bupati dan Wakil Bupati Manokwari yang tetap berkomitmen menjalankan Safari Ramadhan meski di tengah kesibukan awal masa jabatan mereka. Dengan sepuluh titik yang telah ditetapkan, ini menjadi langkah luar biasa dalam memperkuat kebersamaan di masyarakat,” Kata Baharuddin.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia juga menekankan pentingnya merajut kebersamaan dalam Safari Ramadhan tahun ini sebagai upaya mempererat kembali hubungan masyarakat pasca pilkada.
“Kami ingin mengajak seluruh masyarakat untuk kembali bersatu, tanpa melihat perbedaan yang mungkin terjadi sebelumnya. Bupati dan Wakil Bupati yang terpilih adalah pemimpin bagi semua warga Manokwari,” Ujarnya.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : RRI.CO.ID |
Halaman : 1 2 Selanjutnya