Pemkot Tidore Gelar Rakor Percepatan Puskesmas Menjadi BLUD

Selasa, 19 November 2024 - 21:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Dalam rangka persiapan pendampingan teknis percepatan Puskesmas menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sebagai salah satu upaya dari Kementerian Kesehatan RI untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan melalui Dinas Kesehatan menggelar rapat koordinasi yang dipimpin oleh Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan Taher Husain, di Ruang Rapat Sekda, Selasa (19/11/2024).

Taher Husain dalam arahannya menyampaikan, isu terkait Puskesmas menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sebenarnya informasi ini sudah beredar sejak tahun 2014, sudah 10 tahun lalu jadi bukan hal yang baru lagi, namun untuk di Wilayah Provinsi Maluku Utara, baru salah satu Puskesmas di Kota Ternate yang sudah merubah Puskesmas menjadi BLUD.

Baca Juga :  Pemkab Kaimana Ajak IDI Kolaborasi Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

“Kalau kita coba ikuti, perubahan ini sebenarnya jauh lebih penting, karena untuk memberikan kemandirian di Puskesmas terkait tata kelolanya, jadi mindset OPD nya sudah berubah menjadi badan usaha, manajemen dan orientasinya sudah pada pelayanan berbasis manajemen perusahaan,” Ungkapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Taher menambahkan, Puskesmas di Kota Tidore Kepulauan rata-rata sudah memiliki akreditasi, punya data-data, jadi dilihat ada beberapa Puskesmas yang sudah siap dan layak, dan jika beberapa Puskesmas ini sudah menjadi BLUD tentunya akan mengurangi beban pelayanan di Rumah Sakit Daerah, walaupun puskesmas punya sarana dan prasarana masih terbatas untuk rawat inap.

“Ini menjadi tantangan bagi seluruh Kepala Puskesmas, karena memang kita dituntut dengan kemandirian, dengan adanya BLUD justru menguntungkan Puskesmas dalam pelayanannya, ini juga tuntutan regulasi jadi tidak ada pilihan untuk tidak dijalankan, mudah-mudahan dengan peralihan ini dapat meningkatkan pelayanan,” Imbuhnya.

Baca Juga :  Sekda Kota Tidore Kepulauan Resmi Lantik dan Sumpah Pejabat Eselon II

Sementara, Sekretaris Dinas Kesehatan Saiful Salim dalam kesempatan tersebut mengatakan, rapat koordinasi ini sebagai langkah awal persiapan UPT. Puskesmas menjadi BLUD serta penyamaan persepsi, karena rencananya di tanggal 28 dan 29 November ada kunjungan dari Dirjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI guna melakukan pendampingan.

Turut hadir mengikuti rapat ini, Kepala Inspektorat Kota Tidore Kepulauan, Kepala BKPSDM Kota Tidore Kepulauan, Kepala Bagian Pemerintahan, Kepala Bagian Organisasi, Sekretaris Bapperida, Bagian Hukum Setda Kota Tidore Kepulauan, serta Kepala Puskesmas se Kota Tidore Kepulauan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : LUKAS
Sumber :

Berita Terkait

Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar
Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama
PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia
Pejabat Kades Diduga Berhentikan 8 Kaur Desa Dan Gaji Dua Bulan Tak Dibayarkan 
Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 
Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 21:05 WIB

Wujudkan Visi Bupati Fakfak, dr. Maulana Gulirkan Layanan Gratis di Puskesmas Fakfak

Sabtu, 19 April 2025 - 19:12 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Apresiasi Semangat JP2F Rayakan Hari Kartini 2025

Sabtu, 19 April 2025 - 09:08 WIB

Rp15 Miliar Dialokasikan Bupati Fakfak Samaun Dahlan untuk Wujudkan Layanan Berobat dan Makan Gratis Pendamping Pasien

Jumat, 18 April 2025 - 15:53 WIB

Bupati Teluk Bintuni Tunjuk Meliaki Dowansiba sebagai Plt Kepala Dinas Kominfo

Jumat, 18 April 2025 - 14:54 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Wajibkan Absensi Digital di Seluruh OPD: Tingkat Kehadiran Pagi Masih Rendah

Jumat, 18 April 2025 - 11:18 WIB

Bupati Raja Ampat Orideko Tekankan Pembangunan Inklusif dalam Musrenbang RKPD 2026

Jumat, 18 April 2025 - 09:25 WIB

Sekda Papua Barat Ali Baham Borong Noken Mama-Mama Papua Usai Rapat di Nabire

Kamis, 17 April 2025 - 23:29 WIB

Bupati Fakfak Pastikan Layanan Kesehatan Gratis Meski Tanpa BPJS

Berita Terbaru

Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia, Hasby Yusuf, melakukan silaturahmi bersama pengurus Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Provinsi Maluku Utara, Sabtu (19/4). (Detik Indonesia/Lugopost)

MALUKU UTARA

Hasby Yusuf dan APDESI Malut Jalin Sinergi Bahas Pembangunan Desa

Senin, 21 Apr 2025 - 08:53 WIB