Pemkot Tidore Kepulauan Raih Penghargaan SDGs 2024

Minggu, 24 November 2024 - 18:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Satu lagi prestasi diraih Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, di penghujung kepemimpinan Wali Kota Capt. Ali Ibrahim dan Wakil Wali Kota Muhammad Sinen. Penghargaan Sustainable Development Goals (SDGs) atau tujuan pembangunan berkelanjutan diraih Pemkot Tidore sebagai pemerintah daerah yang antusias dalam upaya implementasi SDGs.

Penghargaan ini diberikan Tim Kolaborasi dari Surveyor Indonesia, APEKSI dan  Sekretariat Nasional SDGs Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, Jumat (22/11/2024). Tim mengapresiasi Pemkot Tidore sebagai “The Exciter” dalam pencapaian SDGs di tingkat pemerintah kota seluruh Indonesia.

Adapun penilaian SDGs 2024 ini dilakukan terhadap 76 kota di Indonesia dalam program Integrated Sustainability Indonesia Movement (I-SIM) for Cities. Program ini bertujuan mendukung penuh akselerasi ketercapaian SDGs kota dan mendorong pengembangan kapabilitas pemerintahan kota terhadap standar daerah berkelanjutan internasional.

“Alhamdulillah dari 76 Kota di Indonesia, Kota Tidore Kepulauan meraih urutan ke-18 sebagai kota The Exciter atau kota yang sangat antusias dalam upaya implementasi SDGs,” ucap Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo di kediamannya, Minggu (24/11/2024).

Ismail mengatakan, Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) adalah kesepakatan global yang sangat penting bagi pemerintah kota dalam mewujudkan kota yang nyaman, aman, tangguh dan inklusif serta memberikan kebahagiaan bagi warganya.

Dengan penghargaan ini menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam perbaikan kontinyu pencapaian SDGs semakin membaik.

“Untuk itu kami menghaturkan terima kasih kepada wali kota dan wakil wali kota atas komitmennya dalam mendukung capaian SDGs ini. Kami juga mengapresiasi Tim SDGs Kota dan seluruh OPD atas kolaborasinya. Mudah-mudahan penghargaan ini terus memacu kinerja pemerintah daerah dalam mewujudkan kota yang aman dan nyaman bagi kebahagiaan seluruh masyarakat,” ucapnya.

Baca Juga :  Wali Kota Tidore Kepulauan Sampaikan LKPJ Tahun 2022

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : LUKAS
Sumber :

Berita Terkait

Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 
Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab
Pembangunan Berjalan Lancar, RW 015 Kemirimuka Menuju Kampung Pancasila
Abaikan Perda Nomor 9 Tahun 2006, Caffe Bungalow 2 Bebaskan miras 
Gara-Gara di Beritakan, Kapus Bajo Ancam keluarkan Seorang Staf PTT 
BPD Dan Masyarakat Apresiasi Kinerja  Pj Kepala Desa Nusababula 
Daud Gerung: Bupati LAZ “omon-omon” Soal alokasi dana sebesar Rp 1 milyar per desa dan Rp 100 juta per dusun setiap tahun

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:19 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya

Jumat, 18 April 2025 - 15:18 WIB

Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi

Jumat, 18 April 2025 - 14:43 WIB

Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi

Jumat, 18 April 2025 - 14:13 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Jumat, 18 April 2025 - 09:03 WIB

Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Kamis, 17 April 2025 - 23:37 WIB

Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’

Kamis, 17 April 2025 - 17:00 WIB

Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:57 WIB

Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Berita Terbaru