DETIKINDONESIA.CO.ID, HALSEL– Menjelang Idul Fitri, Pemerintah Provinsi Maluku Utara menggelar pasar murah di Kabupaten Halmahera Selatan, Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau di tengah lonjakan harga menjelang Lebaran.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pasar murah ini berlangsung di dua lokasi, yakni Masjid Kesultanan Bacan di Amasing Kota dan wilayah Labuha. Sebanyak 1.170 paket sembako disediakan dalam program ini.
Dari 1.020 paket berasal dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), sementara 150 paket lainnya disediakan oleh Dinas Ketahanan Pangan.
Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Maluku Utara, Yudhitya Wahab, mengatakan pasar murah ini merupakan langkah pemerintah dalam menekan dampak inflasi musiman terhadap kebutuhan pokok masyarakat.
“Kami memahami bahwa menjelang Lebaran harga sembako cenderung naik. Melalui pasar murah ini, kami ingin membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau,” kata Yudhitya, Senin (17/3/2025).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Penulis | : Abdila Moloku |
Editor | : Delvi |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya