JAKARTA, 15 Maret 2025 – Pengurus Wilayah Pemuda Muslimin Indonesia Wilayah Daerah Khusus Jakarta (DKJ) resmi dilantik dalam sebuah acara yang digelar di Balai Kota Jakarta.
Dengan mengusung tema “Berserikat, Berkolaborasi Mewujudkan Pemuda Islam yang Berakhlak dan Berwawasan”, pelantikan ini menegaskan komitmen organisasi untuk berkontribusi dalam pembangunan dan kebijakan daerah.
Ketua Umum Pemuda Muslimin Indonesia Wilayah DKJ Rizki, dalam sambutannya menyatakan kesiapan organisasi untuk menjadi mitra strategis Pemprov Daerah Khusus Jakarta dalam berbagai kebijakan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sebagai pemuda, kita memiliki peran penting dalam pembangunan daerah. Pemuda Muslimin DKJ siap bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah untuk mewujudkan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat,” ujarnya.
Rizki juga menegaskan bahwa DKJ merupakan barometer kebijakan nasional yang memiliki pengaruh besar terhadap arah pembangunan Indonesia secara keseluruhan.
Pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk Ketua Umum Pengurus Besar Pemuda Muslimin Indonesia, Usep Nukliri, dan Staf Khusus Kementerian Perlindungan Pekerja Migran Indonesia, Bintang Wahyu Saputra.
Dalam kesempatan tersebut, Usep Nukliri menekankan pentingnya peran pemuda dalam menjaga nilai-nilai Islam serta membangun bangsa.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya